JAKARTA - Paduan suara 'Gitabumi Voices' berhasil meraih prestasi Internasional dengan menjadi 'The Winner Of The Grand Prix Of Nations Gothenburg 2019 atau Juara Dunia untuk kategori Jazz, Pop, Show pada kompetisi 'The Grand Prix Of Nations Gothenburg 2019 and 4th European Choir Games' di Gothenburg, Swedia. "Ini prestasi yang cukup membanggakan, pesaing kita disana bagus-bagus ya semisal dari Rusia dan China. Kita harus bisa mempertahankan gelar juara dunia ini, untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional," tutur Tedy Eka Supriyandi, pelatih sekaligus aranger saat ditemui di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang. Sebelumnya tim paduan suara Gitabumi Voices juga memperoleh Golden Diploma Level V dalam Open Competition European Choir Games. Kompetisi yang diikuti oleh 36 negara ini berlangsung dari tanggal 3-10 Agustus 2019. Vokal grup Gitabumi Voices yang anggotanya berasal dari berbagai usia, dari usia SD, SMP, SMA ini dengan dipandu Tedy Eka Supriyandi sebagai Conductor, tampil membawakan lagu-lagu Tophat Medley (Irving Berlin Pieces), Unwritten (Natasha Beddingfield), Bruno Mars Medley, Brave (Sarah Bareiless) dan Adele Medley (Adele Adkins). Lagu-lagu ini, kecuali Unwritten yang diaransemen oleh Kerry Marsh, diaransemen oleh Tedy Eka Supriyandi, yang juga menjadi Music and Artistic Director. Gitabumi Voices yang berkompetisi di Gothenburg Swedia terdiri dari para vokalis, Nadine Mochtar, Rara Sudirman, Cinta Aurelee, Rafi Sudirman, Jessica Andrea, Dinda Alby, Callista Zharfa Rahmadhani, Kayla Haura, Diandra Daryl Padma, Tahlirsti Dijane Nurhulwah, Asyahfa Masnun Khalilah, Jasmine Maharani Zein, Xander Nasution, Nashata Denisa. Kemenangan ini tidak lepas dari penampilan mempesona Gitabumi Voices yang diperkuat oleh koreografi arahan koreografer Helen Irawati dan Arie Pradjanegara serta iringan para musisi Aloysius Cahyo Pradanto pada piano, Franz Victor Prabowo pada bass, Filipus Cahyadi pada drum, Rafi Sudirman pada Saxophone yang sekaligus menjadi vokalis pria, dan semakin menawan dengan balutan kostum desain etnik Indonesia oleh Djatnika. (mia/yp)

Paduan Suara Gitabumi Voices Jadi Juara di Swedia
Senin 19 Agu 2019, 22:30 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Penjelasan Anak Buah Anies Terkait Paduan Suara yang Menyanyikan Lagu di Masjid Istiqlal Hingga Jadi Polemik
Selasa 18 Mei 2021, 16:31 WIB

News Update
Viral di Sosmed! IShowSpeed Ketemu WNI di Miami, Ucapkan Kalimat ‘Minggir Lu Miskin’
13 Mei 2025, 13:19 WIB

Jangan Takut! Ini Cara Cerdas Hadapi Ancaman DC dari Pinjol Ilegal
13 Mei 2025, 13:16 WIB

Jangan Kabur Saat Terjebak Galbay Pinjol Ilegal! Ini Cara Mengatasinya Biar Data Pribadi Tidak Disebar
13 Mei 2025, 13:15 WIB

Wajib Tahu! Inilah Cara Aman Gagal Bayar Pinjol Tanpa Kena Sebar Data
13 Mei 2025, 13:15 WIB

Klaim Saldo DANA Ratusan Ribu ke Dompet Digital Hari Ini Selasa 13 Mei 2025
13 Mei 2025, 13:15 WIB

Viral Rekaman Warga Diduga Berebut Serpihan Logam setelah Ledakan Amunisi di Garut
13 Mei 2025, 13:11 WIB

Cara Cek Pajak Kendaraan Bermotor Online Lewat HP
13 Mei 2025, 13:09 WIB

Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Cair Mei-Juni 2025, Cek Status Penerima Pakai NIK KTP di Sini!
13 Mei 2025, 13:00 WIB

Menag: Jadikan Waisak Momentum bagi Umat Buddha Berkontemplasi Arti Kehidupan
13 Mei 2025, 13:00 WIB

Ledakan Amunisi di Garut Tewaskan 13 Orang, Prosedur Keamanan TNI Dipertanyakan, Ini Kronologinya
13 Mei 2025, 13:00 WIB

Simulasi Pinjaman Rp7 Juta di Aplikasi AdaKami
13 Mei 2025, 12:58 WIB

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi Tinjau Lokasi Ledakan Amunisi di Garut Selatan, Beri Dukungan untuk Korban
13 Mei 2025, 12:51 WIB

Benarkah Putri Karlina Janda 3 Anak? Warganet Penasaran Sosok Mantan Suami Calon Menantu Dedi Mulyadi
13 Mei 2025, 12:51 WIB

Cara Mudah Cek Pinjol Ilegal dan Legal Lewat Situs OJK
13 Mei 2025, 12:51 WIB

Fenomena Pindar di Indonesia: Ancaman Tersembunyi yang Mengintai Masyarakat
13 Mei 2025, 12:45 WIB

Mengagetkan! Ternyata Ini Cara Kerja Debt Collector Pinjol Ilegal di Balik Layar
13 Mei 2025, 12:45 WIB

Komdis PSSI Beri Ciro Alves Hukuman Tambahan, Dipastikan Absen Sampai Laga Terakhir Persib
13 Mei 2025, 12:44 WIB

Sinyal WiFi Anda Lemot? Begini 5 Cara Ganti Password agar Lancar!
13 Mei 2025, 12:38 WIB

Tunjangan Sertifikasi Guru Honorer Belum Dibayar, Sekda Pandeglang Cari Solusi
13 Mei 2025, 12:35 WIB
