JAKARTA- Aktris yang juga presenter Yuki Kato (24) mendapat pengalaman baru setelah berlakon hampir 11 tahun di film layar lebar, yaitu sejak main film "Basahhh..." tahun 2008 silam. Kini, Yuki dikelilingi sejumlah komika yang kocak dan konyol lewat film terbarunya yang segera rilis di bioskop bertitel "Kapal Goyang Kapten". Betapa tidak, pemain film "Cahaya Cinta Pesantren" dan "Nikah Yuk" ini harus menahan tawa setiap scene-nya saat melakoni syuting film yang dibesut sutradara Raymond Handaya tersebut. "Aku harus konsentrasi di tengah-tengah orang-orang lucu karena peran aku serius, nggak boleh ikut situasi konyol yang mereka ciptakan. Ini tantangan banget ya dan ini yang pertama," ujar Yuki Kato pada Poskotanews.com di sesi peluncuran trailer, kemarin. Pelucu alias komika dimaksud seperti Babe Cabita, Arief Didu, Ge Pamungkas dan lainnya, termasuk Asri Welas. "Seru, seru banget. Aku jadi pengen ikut melucu, mungkin kalau ada tawaran lagi untuk karakter lucu aku mau, hehe...," ungkap Yuki yang juga banyak melakoni serial sinetron dan FTV ini. Syuting di kapal di laut dan pulau di daerah Ambon serta kepulauan Tual, Maluku Tenggara, juga tak kalah menantang bagi pemilik single "Jangan Dulu" dan "This is Cinta" ini. "Syuting dan tidur di kapal, untungnya aku nggak mabukan. Apalagi pantai, laut dan pulau-pulau di Ambon itu indah banget," jelas Yuki lagi. "Jadi ketagihan lagi syuting ke sana, hehe...," imbuhnya tertawa. (ali/ys)

Gara-Gara Film Kapal Goyang Kapten, Yuki Kato Ketagihan Syuting di Ambon
Rabu 31 Jul 2019, 12:00 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Sering Dibully, Yuki Kato Sempat Benci Nama Sendiri
Senin 24 Mei 2021, 06:26 WIB

News Update
Hari Puisi Nasional Diperingati 28 April: Sejarah, Makna, dan Perbedaan dengan Hari Puisi Indonesia
27 Apr 2025, 08:48 WIB

Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid Penuh Insiden, Antonio Rudiger Terancam Skorsing hingga 12 Laga
27 Apr 2025, 08:47 WIB

Kode Redeem FF Hari Ini Minggu 27 April 2025! Klaim Bundle dan Diamond Gratis Sebelum Kehabisan!
27 Apr 2025, 08:43 WIB

Minggu 27 April 2025 12 Kode Redeem FF Bisa Anda Tukarkan dengan Mudah
27 Apr 2025, 08:41 WIB

Harga Emas Pegadaian Hari Ini Minggu 27 April 2025: Galeri24, Antam, dan UBS Kompak Turun
27 Apr 2025, 08:32 WIB

Kursor Laptop Anda Sulit Bergerak? Begini Cara Mengatasinya!
27 Apr 2025, 08:30 WIB

Gervane Kastaneer Akui Kemenangan Persib atas PSS Tak Mudah, Bersiap Lawan Malut United
27 Apr 2025, 08:29 WIB

2 Cara Pesan Tiket Kereta Api Online, Anti Ribet
27 Apr 2025, 08:26 WIB

Begini Cara Hentikan Hutang Pindar dengan Mudah, Cek Selengkapnya
27 Apr 2025, 08:17 WIB

OJK Blokir 508 Pinjol Ilegal di Awal 2025, Ini Update Daftar Pindar Legal April-Mei
27 Apr 2025, 08:12 WIB

Rp2.000.000 Per Tahun Cair ke NIK e-KTP Atas Nama Anda dari Subsidi Bansos PKH 2025, Saldo Dana Bisa Diambil via Rekening KKS!
27 Apr 2025, 08:09 WIB

3 Cara Pulihkan Notifikasi WhatsApp yang Hilang di Android
27 Apr 2025, 07:56 WIB

Siap Kunci Gelar Juara di Kandang Malut United, Persib Berpotensi Turunkan Skuad Terbaik
27 Apr 2025, 07:53 WIB

5 Strategi Jitu Hindari Teror Debt Collector Pinjol Ilegal, Simak Sebelum Terlambat
27 Apr 2025, 07:49 WIB

7 Aplikasi Pindar Bunga Rendah 2025, Solusi Aman untuk Dana Kilat Resmi OJK
27 Apr 2025, 07:38 WIB

Penyesalan Pelatih PSS Usai Kalah 0-3 dari Persib Bandung
27 Apr 2025, 07:24 WIB

Cara Klaim Saldo DANA dari Snack Video: Dapatkan Uang Gratis hingga Rp250.000
27 Apr 2025, 07:24 WIB

Resmi dari OJK: Begini Cara Pinjam Saldo DANA Tanpa Dana Paylater atau Dana Cicil!
27 Apr 2025, 07:10 WIB
