JAKARTA – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyampaikan terima kasih kepada para purnawirawan yang telah hadir dalam acara halalbihalal di GOR Ahmad Yani, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (19/6/2019). Hadi menegaskan prajurit selalu menghormati para purnawirawan. "Saya, seluruh prajurit, sangat bangga dan berterima kasih serta memberikan penghargaan tinggi kepada seluruh sesepuh yang hadir di tengah-tengah kita. Kami, prajurit TNI, telah melaksanakan tugas yang diberikan tugas negara dengan penuh semangat dan berhasil melaksanakan tugas mengawal NKRI," kata Hadi, dalam sambutannya pada acara tersebut. "Berbagai keberhasilan yang diraih TNI tidak lepas berbagai nilai dan fondasi pemikiran dari generasi TNI terdahulu. Setiap prajurit TNI pasti akan selalu hormat dan respek kepada para seniornya," sambungnya. Hadi mengatakan keberhasilan itu berkat peran dan bimbingan para purnawirawan. “Para pendahulu yang telah paripurna dalam penugasan yang sangat mulia merupakan suri teladan dan guru bangsa yang akan selalu diguguh dan ditiru oleh generasi penerus TNI," ujarnya. "Oleh karena itu tidak salah kiranya dalam kesempatan yang mulia ini kami selalu memohon dan doa restu kepada para sesepuh purnawirawan TNI agar kami para prajurit dan generasi muda TNI dapat menjalankan tugas dengan baik, amanah, dan dedikasi, serta mendapatkan pencapaian seperti yang telah diukirkan dalam sejarah oleh bapak-bapak sekalian," imbuhnya. Sejumlah senior atau sesepuh purnawirawan TNI yang hadir dalam acara itu antara lain Wapres ke-6 Try Sutrisno, Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu, dan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo. Turut hadir pula para Kepala Staf TNI. (*/ys)

Di Acara Halalbihalal, Panglima Tegaskan TNI Selalu Menghormati Para Purnawirawan
Rabu 19 Jun 2019, 15:13 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Hadiri Halalbihalal Virtual, Mahfud MD: Lebaran adalah Budaya Islam Indonesia
Jumat 14 Mei 2021, 23:01 WIB

Halalbihalal Dharma Pertiwi, Begini Pesan Istri Panglima TNI
Jumat 28 Mei 2021, 18:25 WIB

KiriminAja Gelar Halalbihalal SahabatKA untuk Memperat Silaturahmi dan Sharing Bersama
Rabu 08 Mei 2024, 13:36 WIB

News Update

Terjerat Pinjol? Simak Hak-Hak Anda dan Batas Penagihan Resmi Menurut Ahli
28 Apr 2025, 07:37 WIB

Klaim Kode Redeem FF Hari Ini 28 April 2025, Ambil Semua Skin Free Fire Gratis!
28 Apr 2025, 07:37 WIB

Gagal Bayar Pinjol? Hati-Hati, Begini Cara Selamat dari Teror Debt Collector!
28 Apr 2025, 07:30 WIB

Klaim Saldo DANA Gratis Rp285.000 dari Aplikasi YouGov, Cek Caranya di Sini
28 Apr 2025, 07:27 WIB

Terdaftar OJK! Ini Daftar Pinjaman Online yang Bisa Cair hingga Rp15 Juta dan Cara Naikkan Limit DANA Cicil
28 Apr 2025, 07:26 WIB

Waspada! Ini Alasan Kenapa Kamu Tiba-Tiba Dihubungi DC Pinjol Padal Gak Pernah Pinjam Uang
28 Apr 2025, 07:20 WIB

Klaim Kode Redeem FF untuk Raih Hadiah Skin, Emote dan Voucher Hari Ini Senin, 28 April 2025
28 Apr 2025, 07:15 WIB

Catat Baik-Baik, Ini Bahaya Pinjam Uang di Pinjol Ilegal dan Dampaknya untuk Masa Depan Anda
28 Apr 2025, 07:13 WIB

Marc Marquez Sedih Tak di Samping Alex Marquez saat Adiknya Cetak Sejarah di MotoGP Spanyol 2025
28 Apr 2025, 07:05 WIB

5 Pinjaman Tanpa SLIK OJK yang Cocok untuk Anda dengan Riwayat Kredit Buruk, Cek Daftarnya
28 Apr 2025, 07:04 WIB

Mau Rp185.000 Saldo DANA Gratis? Isi Survei di Aplikasi Ini dan Cairkan ke Dompet Elektronik Sekarang
28 Apr 2025, 07:03 WIB

Obrolan Warteg: Lantai Kinclong, Yang Jual ‘Moblong- Moblong’
28 Apr 2025, 07:02 WIB

Terjebak Galbay Pinjol Ilegal? Ini 5 Solusi dan Cara Mengatasinya
28 Apr 2025, 07:00 WIB

Ada Berapa Libur Tanggal Merah Mei 2025? Ada Hari Kejepit Nasional Pekan Ini
28 Apr 2025, 06:59 WIB

Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini 28 April 2025 Bonus Karakter Eksklusif Gratis, Klaim Sekarang!
28 Apr 2025, 06:53 WIB

Risiko Terjebak Galbay Pinjol Ilegal, Waspadai 3 Hal Ini
28 Apr 2025, 06:50 WIB

Syarat Penerima Bansos BPNT 2025, Pencairan Tahap 2 Segera Dilakukan
28 Apr 2025, 06:24 WIB
