JAKARTA - Jelang bulan suci Ramadhan, Satpol PP Jakarta Utara menggelar Operasi Pekat (penyakit masyarakat) pada Rabu (1/5/2019) dinihari. Sejumlah tempat hiburan malam, prostitusi dan tempat peredaran miras menjadi sasaran kegiatan. Dipimpin Kasatpol PP DKI, Arifin, dan Kasatpol PP Jakarta Utara, M.Yusuf Madjid, anggota dipecah berdasarkan wilayah kecamatan. Beberapa diantaranya seperti di Jalan Enggano, Tanjung Priok, Jalan Raya Cacing, Koja, dan komplek DHI. Kedatangan petugas ke tempat hiburan malam sempat membuat panik pengunjung dan para wanita pekerja di beberapa diskotik yang beroperasi di sepanjang Jalan Raya Cacing, Koja. "Ya ampun Pak, saya nggak ngapa-ngapain. Cuma lagi nyari hiburan saja disini buat dengerin musik, suntuk dengan pekerjaan," ucap Yossi, salah satu pengunjung. Petugas pun, meminta ia dan teman wanitanya menunjukkan identitas diri. Kasatpol PP Jakarta Utara, M.Yusuf Madjid, mengatakan kegiatan juga menyusul surat edaran Gubernur DKI, Anies Baswedan, terkait waktu penyelenggaraan industri pariwisata pada bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri tahun 1440 H/ 2019 M. "Mengingatkan Jam Buka dan Tutup dalam bulan suci Ramadhan, sekaligus mengingatkan untuk tidak ada Kegiatan Asusila, Narkoba dan Judi," jelasnya. Sebanyak 120 personel Satpol PP dan unsur masyarakat, dikerahkan dalam kegiatan ini. Sebagaimana juga sanksi yang ada, mantan Camat Koja ini, mengaku akan melakukan tindakan tegas bila nantinya masih ada tempat hiburan malam, rumah pijit dan tempat-tempat sejenis lainnya yang tetap beroperasi selama Ramadhan dan Idul Fitri. "Sanksinya bisa berupa administrasi, teguran, hingga usulan pembekuan sementara terhadap daftar usaha dan juga penutup tempat usaha," tegasnya. (deny/mb)

Jelang Ramadhan, Satpol PP Jakut Gelar Operasi Pekat
Rabu 01 Mei 2019, 09:39 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Lihat Satpol PP Menindak Bagunan 5 Lantai Tidak Sesuai IMB, Warga Menyebut Bongkarnya Kayak Main-main
Senin 29 Mar 2021, 08:21 WIB

News Update
PSS Siap Tampil Spartan Hadapi Persib Meski Diterpa Krisis Pemain
26 Apr 2025, 05:06 WIB

4 Game Penghasil Uang di Bulan Mei 2025, Bisa Dapat Saldo DANA Gratis Jutaan Rupiah!
26 Apr 2025, 05:00 WIB

Riko Simanjuntak Absen Lawan Persib, Klok: Mereka Punya Pengganti Lebih Gacor
26 Apr 2025, 04:38 WIB

Antisipasi Permainan All-Out PSS, Klok Pastikan Persib Juga Siap Habis-habisan
26 Apr 2025, 04:20 WIB

Mau Ajukan Pinjaman di Bank? Lakukan BI Checking Pribadi Dulu, Begini Caranya
26 Apr 2025, 04:00 WIB

Anda Kena Modus Penipuan WhatsApp? Begini Cara Laporkannya
26 Apr 2025, 00:21 WIB

Kode Redeem FF Satu Menit yang Lalu Spesial Weekend Hari Sabtu, 26 April 2025
25 Apr 2025, 23:52 WIB

Cara Aktifkan GoPay Later di Fitur Aplikasi Gopay dengan Mudah dan Praktis
25 Apr 2025, 23:49 WIB

Boyaahkan!! 13 Akun FF Gratis Terbaru April 2025, Ambil Buruan!
25 Apr 2025, 23:46 WIB

6 Weton yang Beruntung Hari Ini 26 April 2025, Mendadak Kaya Raya Menurut Primbon Jawa
25 Apr 2025, 23:43 WIB

Inilah Hal yang Akan Terjadi, Nasabah Galbay Pinjol Lebih dari 90 Hari
25 Apr 2025, 23:38 WIB

Ramalan Zodiak Paling Beruntung Besok 26 April 2025: Lancar Rezeki dan Penuh Kebahagiaan
25 Apr 2025, 23:36 WIB

Tips Aman Gunakan Pindar agar Tidak Alami Galbay
25 Apr 2025, 23:35 WIB

Ada 5 Weton Paling Beruntung Besok 26 April 2025 yang Diprediksi Sukses Besar, Apakah Anda Salah Satunya?
25 Apr 2025, 23:21 WIB

3 Weton Ini Diprediksi Bisa Mengangkat Derajat Orang Tua dan Keluarganya
25 Apr 2025, 23:17 WIB

4 Tips Gunakan Paylater Secara Aman Agar Tidak Terjerat Utang Berlebihan
25 Apr 2025, 23:16 WIB

Galbay Pindar Bisa Mengundang DC Lapangan ke Rumah, Begini Cara Meresponnya
25 Apr 2025, 23:10 WIB
