JAKARTA – Maskapai AirAsia telah mengambil keputusan untuk menarik seluruh penjualan tiketnya secara permanen dari agen perjalanan online, Traveloka. Penarikan ini meliputi seluruh rute penerbangan di semua jaringan AirAsia. Keputusan ini didasari hilangnya tiket AirAsia secara misterius di Traveloka untuk kedua kalinya dalam dua minggu terakhir. Direktur Utama AirAsia Indonesia, Dendy Kurniawan mengatakan, hilangnya penerbangan AirAsia di Traveloka itu tentunya mencederai kerja sama antara AirAsia dan Traveloka. "Pihak Traveloka seperti tidak menunjukkan itikad baik. Traveloka menolak memberikan penjelasan resmi meskipun sebelumnya kami telah beberapa kali mencoba meminta klarifikasi," ujar Dendy dalam keterangan resminya di Jakarta, Senin (4/3/2019). Dendy menjelaskan, peniadaan beberapa penerbangan AirAsia Indonesia oleh Traveloka menunjukkan dengan jelas sikap diskriminatif dan berat sebelah. Kata Dendy, pihaknya telah mengamati pesan-pesan di media sosial yang disampaikan pelanggan tentang ketidaktersediaan tiket AirAsia. Menurutnya, hal itu, justru direspons dengan rekomendasi dari Traveloka untuk memesan tiket maskapai lain. "Oleh karena itu, sebagai bentuk solidaritas, AirAsia secara grup menarik penjualan seluruh tiket AirAsia dari Traveloka efektif mulai saat ini," kata dia. Sementara itu, Public Relation Director Traveloka, Sufintri Rahayu mengatakan, sebagai perusahaan teknologi di bidang travel dan lifestyle terbesar di Asia Tenggara, pihaknya sangat memprioritaskan kerja sama yang berkelanjutan dengan seluruh stakeholders termasuk para mitra. "Traveloka menyayangkan keputusan salah satu mitra maskapai kami, yaitu AirAsia, untuk menarik penjualan tiket di platform kami," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin.(*/win)

AirAsia Ambil Keputusan Drastis, Tarik Penjualan Tiket dari Traveloka
Senin 04 Mar 2019, 20:42 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Tips Beli Oleh-oleh Saat Liburan Agar Tetap Hemat dan Memuaskan
Kamis 21 Des 2023, 11:43 WIB

Destinasi Wisata yang Dekat dengan IKN, Jangan Ragu Eksplore Yuk!
Jumat 09 Feb 2024, 16:57 WIB

Tips Solo Traveling Pemula ke Berbagai Destinasi Eksotis di Dunia
Kamis 20 Jun 2024, 15:09 WIB

News Update
Daftar Bansos Khusus Warga Lansia Tahun 2025 dan Cara Ceknya
10 Mar 2025, 21:01 WIB

Kabar Gembira! Tunjangan Guru ASN dan Non-ASN Segera Cair, Cek Selengkapnya
10 Mar 2025, 21:00 WIB

Pengakuan Jujur Ole Romeny Jelang Debut Bersama Timnas Indonesia, Masuk Daftar Pemain yang Dipanggil Patrick Kluivert
10 Mar 2025, 20:56 WIB

Cuma Klik Link Amplop Sekali Cairkan Saldo DANA hingga Rp303.000
10 Mar 2025, 20:55 WIB

Nikita Mirzani Ditahan, Doktif Bantah Ikut Terlibat Kasus Pemerasan
10 Mar 2025, 20:53 WIB

8 Aplikasi Pinjol Mudah Cair, Pencairan Dana Melalui Dompet Elektronik dan Sudah Diawasi OJK
10 Mar 2025, 20:52 WIB

4 Zodiak Paling Beruntung Besok 11 Maret 2025, Rezeki Mengalir Deras
10 Mar 2025, 20:46 WIB

Cara Atasi Iklan Sering Muncul Sendiri di Hp Android, Mudah dan Aman
10 Mar 2025, 20:46 WIB

Ini Dia Rekomendasi 7 Tablet Pengganti Laptop dengan Spesifikasi Andal dan Harga Bersahabat
10 Mar 2025, 20:45 WIB

Ingin Memulai Investasi Emas dengan Benar? Begini Cara Mudahnya untuk Pemula
10 Mar 2025, 20:45 WIB

Simulasi Angsuran KUR BRI Lebih dari Rp100 Juta, Cocok Buat UMKM yang Sudah Mapan, Cek Syarat Pinjamannya
10 Mar 2025, 20:43 WIB
.jpg)
Perisib Bandung vs Semen Padang, Bojan Hodak Berharap Mendapatkan Hasil Terbaik Malam Ini
10 Mar 2025, 20:42 WIB

Bansos Rp600.000 Siap Dicairkan, Pastikan NIK e-KTP Anda Memenuhi Syarat Ini
10 Mar 2025, 20:40 WIB

Ikuti 3 Langkah Cairkan Saldo DANA Gratis Rp73.000 ke Dompet Digital
10 Mar 2025, 20:40 WIB
.jpg)
Langsung Withdraw Rp200.000 dari Aplikasi Penghasil Saldo DANA? Coba Buktikan Lewat Cara Ini
10 Mar 2025, 20:38 WIB

5 Tips Agar Baterai Laptop Awet Tak Cepat Habis dan Bocor
10 Mar 2025, 20:35 WIB

Tips Cepat Hapus Cache di HP Android Anda!
10 Mar 2025, 20:34 WIB

Alasan Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Sulit Dikabulkan
10 Mar 2025, 20:31 WIB
