JAKARTA- Pemerintah memastikan serius mempersiapkan kawasan Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) menjadi tempat penyelenggaraan MotoGP 2021 . Pemerintah bahkan akan berupaya agar Mandalika menjadi salah satu race (sirkuit) yang cukup baik seperti di Singapura maupun di Monaco. “Presiden memprioritaskan Mandalika menjadi tempat sport wisata. Selain nanti ada MotoGP, tentunya juga ada sport yang berkaitan dengan laut, pantai, dan lain sebagainya,” kata Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung di ruang kerjanya, Gedung III Kemensetneg, Jakarta, Senin (25/2) siang. Seskab menilai, ini akan menjadi daya tarik baru untuk Mandalika dan Indonesia, karena ini dikaitkan dengan pariwisata dan tempatnya sangat baik, dan mungkin nanti akan menjadi salah satu race (sirkuit) yang cukup baik seperti di Singapura maupun di Monaco. “Tentu ini sangat positif bagi perkembangan sport dan wisata Indonesia,” ujarnya. Terkait kesiapan masyarakat Lombok, Seskab menegaskan, bahwa mereka sekarang cukup terbuka. Apalagi Lombok sudah menjadi daerah tujuan wisata lebih dari 15 tahun perkembangannya, bahkan puncaknya di 2015 yang lalu wisata di Lombok sangat tinggi. “Kalau ada MotoGP di Mandalika, saya yakin akan menjadi daya tarik tersendiri, dan saya yakin masyarakat siap untuk itu,” ucap Seskab meyakini. Terkait dengan getolnya Indonesia menjadi tuan rumah berbagai event dunia, termasuk mengajukan diri sebagai tuan rumah Olimpiade 2032 dan MotoGP 2021, Seskab Pramono Anung mengemukakan, dari pengalaman menyelenggarakan Asian Games 2018 dan Asian Paragames 2018 yang cukup berhasil dan mendapatkan apresiasi dunia, juga kejuaraan-kejuaraan pada tingkat dunia di Indonesia. Indonesia ini genetiknya memang menjadi tuan rumah yang baik, seperti IMF-World Bank Annual Meeting yang sampai sekarang masih menjadi bahan pembicaraan di dunia internasional. Artinya, lanjut Seskab, kalau kita bisa menyelenggarakan MotoGP dan Olimpiade, ini menunjukan bahwa Indonesia bukan lagi sebagai negara berkembang ke bawah tetapi sudah menengah ke atas, karena memang Indonesia diprediksi akan menjadi sebuah kekuatan ekonomi baru. “Untuk itu apa yang dilakukan pemerintah dengan MotoGP dan mengikuti bidding untuk menjadi tuan rumah Olimpiade memang ini visinya visi ke depan untuk menjadi bangsa besar, untuk menjadi bangsa pemenang,” tegas Seskab. (*/b)

Gelar MotoGP 2021, Seskab: Sirkuit Mandalika Akan Seperti di Singapura Atau Monaco
Senin 25 Feb 2019, 20:29 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Bamsoet Pastikan Sirkuit Mandalika Siap Gelar Kejuaraan Balap Motor Dunia MotoGP dan WSBK
Rabu 07 Apr 2021, 14:30 WIB

News Update
Tanggal Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Bocor? Akad Nikah Diduga 7 Mei 2025
25 Apr 2025, 09:30 WIB

2 Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Meraih Trofi Bersama Klubnya Musim Ini, Ada yang Berpotensi Ikuti Jejak
25 Apr 2025, 09:30 WIB

Kode Redeem FC Mobile 25 April 2025, Klaim Hadiah Eksklusif Sekarang!
25 Apr 2025, 09:30 WIB

Profil Lengkap Raminten Hamzah Sulaiman: Seniman dan Pengusaha Ikonik Yogyakarta Meninggal Dunia, Siapa Istri dan Anaknya?
25 Apr 2025, 09:26 WIB

Ini Risiko Paling Parah Jika Kamu Galbay Pinjol
25 Apr 2025, 09:15 WIB

Skor Kredit Anda Buruk? Ini Pilihan Pinjol Legal Tanpa BI Checking dengan Proses Pencairan Cepat, Limit Tinggi, dan Terdaftar OJK
25 Apr 2025, 09:00 WIB

3 Tanda Pencairan Saldo Dana Bansos PKH Tahap 2 Siap Dimulai, Pastikan NIK KTP Anda Terdaftar di DTSEN
25 Apr 2025, 08:44 WIB

Film Thunderbolts Tayang Kapan? Cek Jadwal Rilis dan Sinopsisnya
25 Apr 2025, 08:38 WIB

SELAMAT Kamu Bisa Hasilkan Saldo DANA Gratis Rp128.000 Masuk ke Dompet Elektronik Jumat 25 April 2025, Cek Selengkapnya!
25 Apr 2025, 08:38 WIB

iPhone Kamu Gak Ada Layanan? Begini Cara Balikin Sinyal Tanpa ke Service Center
25 Apr 2025, 08:33 WIB

Poin Persib Terlalu Jauh, Dewa United dan Persebaya Bersaing Ketat Perebutkan Tiket ke AFC Challenge League
25 Apr 2025, 08:19 WIB

Butuh Uang Mendesak? Coba 2 Aplikasi Pinjol Tanpa Bunga Ini, Langsung Cair ke DANA
25 Apr 2025, 08:11 WIB

Kabar Baik! OJK Izinkan Debitur Gagal Bayar Lakukan Langkah Ini, Simak Ketentuannya
25 Apr 2025, 07:59 WIB

10 Pinjol Legal Ini Gak Punya DC Lapangan, Aman Buat Galbay!
25 Apr 2025, 07:56 WIB

Kode Redeem FF 25 April 2025 Terbaru, Klaim 1000 Diamonds dan Weapon Eksklusif Free Fire
25 Apr 2025, 07:52 WIB

Ingin Dapatkan Limit Tambahan di Aplikasi Pinjol Legal Anda? Begini Caranya
25 Apr 2025, 07:52 WIB

Harga Emas Pegadaian Hari Ini Jumat 25 April 2025: Galeri24, Antam, dan UBS Kompak Turun
25 Apr 2025, 07:47 WIB
