PRANCIS – Empat tewas dan 50 orang lainnya terluka dalam ledakan di sebuah toko roti di pusat Kota Paris, Prancis. Reuters melansir, ledakan tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 pagi waktu setempat, Sabtu (12/1). Menteri Dalam Negeri Prancis, Christophe Castaner, menyebut empat orang yang tewas itu terdiri dari dua warga sipil dan dua petugas pemadam kebakaran. Awalnya, para petugas pemadam kebakaran berusaha mencari kebocoran gas di dalam gedung sebelum ledakan itu terjadi. “Namun ledakan terjadi saat petugas pemadam kebakaran mencari kebocoran gas di dalam gedung. Salah satu dari mereka bahkan sempat terkubur di bawah reruntuhan selama beberapa jam," kata Castaner. Tak jauh dari lokasi ledakan, ribuan pengunjuk rasa rompi kuning tampak menggelar aksinya di sekitar distrik perbelanjaan Grands Boulevards. Meski jaraknya hanya beberapa ratus meter dari lokasi kejadian, Jaksa Paris Remi Heitz memastikan ledakan ini tak ada hubungannya dengan aksi tersebut. "Bisa kita katakan, ledakan gas ini jelas merupakan sebuah kecelakaan," tegas Heitz. Untuk memadamkan api akibat ledakan tersebut, Lebih dari 200 petugas kebakaran dan dua helikopter diterjunkan untuk memadamkan api dan mengevakuasi korban. Sementara, ambulans masih berusaha menuju kawasan tersebut, namun terhalang oleh barikade yang dibentuk untuk mengatasi kekerasan oleh pengunjuk rasa rompi kuning.(tri)
Ledakan Gas di Toko Roti di Paris, 4 Tewas dan 50 Orang Terluka
Minggu 13 Jan 2019, 09:13 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Bekasi
Ledakan Gas, Warung Kopi di Kayuringin Alami Kerugian Hingga Puluhan Juta Rupiah
Kamis 21 Okt 2021, 12:43 WIB
News Update
Gara-gara Gunakan Google Maps, 3 Remaja di Bogor Tersesat hingga Dievakuasi Damkar
Minggu 09 Nov 2025, 18:19 WIB
Nasional
Redenominasi Rupiah Artinya Apa? Begini Tujuan dan Dampaknya bagi Masyarakat
09 Nov 2025, 18:15 WIB
Nasional
Diduga Terlibat Ideologi Neo-Nazi, Bahan Peledak SMAN 72 Masuk Uji Forensik
09 Nov 2025, 17:58 WIB
TEKNO
Daftar Aplikasi Game Penghasil Uang, Main di HP Dapat Hadiah Saldo DANA Gratis
09 Nov 2025, 17:58 WIB
HIBURAN
Jule dan Safrie Ramadhan Kembali Bersama, Sahabat Terdekat Bilang Begini
09 Nov 2025, 17:55 WIB
OLAHRAGA
Link Live Streaming Semen Padang vs Borneo FC, Kick Off Jam 19.00 WIB Malam Ini
09 Nov 2025, 17:50 WIB
Nasional
Disdik DKI Terapkan KBM Secara Daring di SMAN 72 Jakarta, Psikolog Dilibatkan
09 Nov 2025, 17:43 WIB
TEKNO
Cara Beli Vidio Premium, Bisa Saksikan Pertandingan BRI Super League Tanpa Henti
09 Nov 2025, 17:30 WIB
JAKARTA RAYA
Korban Ledakan SMAN 72 Trauma, Terduga Pelaku Telah Diketahui Polisi
09 Nov 2025, 17:26 WIB
Daerah
Aktivis Banten Soroti Lelang Proyek Sekolah Rakyat di Pandeglang-Lebak
09 Nov 2025, 17:22 WIB
JAKARTA RAYA
Pemprov DKI Berikan Pendampingan Psikologis kepada Siswa dan Guru SMAN 72 Jakarta
09 Nov 2025, 17:21 WIB
TEKNO
Wujudkan Impian Jadi Model Hanya dengan 10 Prompt Gemini AI Sederhana Ini
09 Nov 2025, 17:20 WIB
OTOMOTIF
Mobil Chery J6T Resmi Diperkenalkan di Indonesia, Harga Masih Rahasia
09 Nov 2025, 17:20 WIB