Garneta Haruni Mengaku Punya Anak dari Pesepak Bola Greg Nwokolo

Sabtu 22 Des 2018, 06:39 WIB

JAKARTA - Setelah bercerai dengan suami pertamanya, Didi Mahardika, artis film Garneta Haruni rupanya menjalin hubungan dengan pesepakbola di Indonesia berdarah Nigeria, Greg Nwokolo. Hubungan keduanya terjalin selama satu setengah tahun dan sudah tinggal bersama. Bahkan Garneta Haruni mengaku bila ia sampai melahirkan anak hasil namun ditinggalkan di usia kehamilannya ke 7 bulan. Hubungan tanpa nikah dan menghasilkan anak itu tak berlanjut. Pesepakbola itu kemudian diketahui menikah dengan model kondang Kimmy Jayanti. Pengakuan Garneta Haruni, artis yang main sembilan film, dimulai dengan ‘Pulau Hantu 2’ (2008) dan ‘Honeymoon’ (2013) melahirkan anak di luar nikah dengan pesepakbola Greg Nwokolo terungkap dalam acara talk show Hotman Paris. Pemain film 33 tahun asal Surabaya ini blak-blakan mengungkapkan masa lalunya kepada. "Sebenarnya sebelum kita punya anak, kita sudah living together. Kita memang sudah niat untuk punya anak. Kita sudah hubungan 1,5 tahun," ungkap Garneta . Dikemukakan, saat mengetahui kekasihnya hamil, Greg bahkan sudah menemui ibu Garneta dan mengaku akan bertanggung jawab atas anak tersebut. Namun, pada kehamilan yang memasuki 7 bulan, Greg justru mangkir dari tanggung jawabnya dan memilih meninggalkan Garneta. Bagaimana dengan tanggapan Kimmy Jayanto, model dan presenter yang kini menjadi isteri sah dari Greg NBwokolo? “Itu tak menggangguku karena usah tahu jalan ceritanya. He,, kejadian 4 tahun alu diungkit kembali setelah saya menikah, “ tulisnya di instagram . Grek dan Kimi memnikah 20 Mei 2018 lalu - dms

News Update