Pelajar SMP Tewas Tawuran di Gunung Sahari

Kamis 13 Des 2018, 23:22 WIB

JAKARTA- Seorang pelajar SMP tewas tawuran di Jalan Gunung Sahari, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (13/12/2018) petang WIB. Polres Jakarta Pusat masih menangani kasus ini. Informasi yang diperoleh, tawuran terjadi pukul 18.00. Tampak sekelompok anak-anak sekolah saling serang. Beberapa pengendara mobil sempat ketakutan melihat anak-anak remaja itu sambil lempar dan juga ada yang membawa senjata tajam. Menurut warga sekitar, pelajar tawuran ini dari sekolah swasta dengan SMP Negeri yang ada di Karanganyer, Jakarta Pusat. Pada saat itu seorang pelajar tampak terkapar di jalanan. Bahkan kawan-kawannya langsung menyeret korban ke pinggir jalan. Setelah itu pelajar tadi mengejar lawannya. Warga berusaha melerai namun tidak digubris. Tak lama kemudian anggota Polsek Sawah Besar datang dan pelajar tawuran segara bubar. Korban yang diketahui berinisial WR yang usianya masih 15 tahun dibawa ke RSU Kecamatan Sawah Besar. Waktu dibawa ke rumah sakit, rupanya pelajar yang tinggal di Pedamengan Jakarta Utara sudah tewas. Kasusnya masih diusut polisi. (*/b)

News Update