Diikuti 40 Perusahaan, Bursa Kerja Digelar Dua Hari di D'Mall

Kamis 06 Des 2018, 10:36 WIB

DEPOK –  Sekitar 40 perusahaan siap mengikuti job fair atau bursa kerja bagi masyarakat lulusan SMA Sederajat yang akan digelar Pemkot Depok di D'mall,  Jl. Raya Margonda, selama dua hari. "Kami akan kembali mengelar bursa kerja atau Job Fair yang akan diikiti 40 perusahaan di D'mall tanggal 12 dan 13 Desember 2018 mendatang, " kata Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker)  Kota Depok,  Diah Sadiah,  Kamis (6/12/2018). Sebagian besar perusahaan swasta membuka lowongannkerja bagi lulusan SMA dan Sederajat dalam upaya mengurangi angka penganggutan yang diperkirakan mencapai 72.521 orang dalam tahun 2017/2018. Menurut dia, dari junlah 72.521 orang sekitar 30 persen kebanyakan lulusan SMA dan sederajat serta diharapkan dari 40 perusahaan yang terlibat dapat mengurangi ribuan orang pengangguran. Mereka yang berminat untuk mencari pekeejaan diharapkan membawa surat lamaran lengkap disertai riwayat hidup (CV), salinan ijazah terakhir, fotokopi KTP, pas foto ukuran 4×6. " Untuk yang baru lulus bisa ikut melamar kerja, walau belum ada ijazah,” imbuh dia, bisa melampirkan fotokopi surat keterangan lulus dari sekolah asal. (anton)
News Update