JAKARTA – Sedikitnya, ada empat pesan penting yang disampaikan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto kepada Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa. Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto pada kesempatan itu juga mengingatkan KSAD yang baru, untuk segera mengkonsolidasi secara internal guna melanjutkan program kerja di tahun 2018 dengan menyusun 11 program prioritas yang sudah dicanangkan oleh Panglima TNI. "Saya yakin Jenderal Andika dengan pengalaman yang penuh dengan kegiatan di TNI Angkatan Darat khususnya sebagai Pangkostrad dan sebelumnya sebagai Dankodiklatad memiliki pengalaman untuk membawa Angkatan Darat yang berprofesional dan solid sesuai harapan kita semua," kata Panglima TNI di sela-sela Serah Terima Jabatan KSAD, di Mabesad, Jakarta Pusat, Kamis (29/11/2018). Panglima TNI mengatakan , Jenderal Andika untuk melaksanakan komunikasi intensif, baik secara struktural maupun kultural, kepada seluruh jajaran dan keluarga besar TNI AD, termasuk para senior dan purnawirawan TNI AD. "Jabarkan rencana dan program pembangunan TNI AD, yang diselaraskan dengan 11 program prioritas dari Mabes TNI, serta disusun dalam suatu program 100 hari kerja. Program 100 hari kerja merupakan bentuk percepatan dalam mewujudkan program prioritas tersebut," tegasnya. Panglima TNI juga juga meminta agar KSAD baru mempertahankan dan tingkatkan soliditas TNI, serta pupuk terus semangat sinergi, demi pengabdian yang terbaik untuk negeri. "Kompleksitas tugas inilah, yang mendasari kebutuhan TNI Angkatan Darat, akan kepemimpinan yang kuat, profesional, dan visioner. Untuk menjaga keberlanjutan program pembangunan TNI Angkatan Darat, dan ritme pencapaian tugas yang tinggi, dibutuhkan regenerasi kepemimpinan secara terencana dan terstruktur," tuturnya. Kepemimpinan regeneratif (regenerative leadership), kata dia, adalah model kepemimpinan integral, berdasarkan pada kerangka kerja, membangun perilaku positif individu anggota organisasi. "Kepemimpinan tersebut sekaligus membangun kesadaran secara kolektif pada organisasi. Prinsip dari model kepemimpinan ini adalah, untuk meredefinisi siapa diri kita, dan selanjutnya meredesain apa yang akan kita kerjakan," kata Marsekal Hadi. (rizal/tri)

Empat Pesan Panglima Jenderal TNI Hadi Tjahjanto ke KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa
Kamis 29 Nov 2018, 11:56 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
BARA API Depok, Dukung Jenderal Andika Maju ke Pemilihan Presiden RI Tahun 2024
Senin 13 Jun 2022, 16:04 WIB

Panglima TNI Jenderal Andika Marah Besar Soal Anggota Paspampres Perkosa Prajurit Wanita Kostrad di Bali
Sabtu 03 Des 2022, 12:54 WIB

Andika Perkasa Tak Punya Target Tinggi di Pilpres 2024
Selasa 29 Agu 2023, 16:22 WIB

Dukung Ganjar Pranowo, Andika Perkasa Terang-terangan Incar Posisi Strategis
Rabu 30 Agu 2023, 19:49 WIB

News Update
Saldo DANA Rp90.000 Diklaim Gratis, Cair ke Dompet Elektronik
01 Mei 2025, 23:59 WIB

Apakah Hapus Data di Aplikasi Pinjol Bisa Lunas Otomatis Bagi Nasabah Galbay Bayar Utangnya? Inilah Penjelasannya
01 Mei 2025, 23:58 WIB

Kode Redeem FF Baru Aktif Hari Ini, Jumat, 2 Mei 2025 Ada Skin dan Ratusan Diamond
01 Mei 2025, 23:57 WIB

Cara Amankan Diri Jika Sudah Galbay Pinjol, Simak Info Selengkapnya di Sini!
01 Mei 2025, 23:55 WIB

Segera Klaim Saldo DANA Rp90.000 tanpa Syarat Nomor Induk Kependudukan, Sangat Mudah dan Cepat
01 Mei 2025, 23:52 WIB

Ramalan Zodiak Paling Beruntung Besok 2 Mei 2025: Rezeki Besar Menanti
01 Mei 2025, 23:52 WIB

Kapan Bansos BPNT Rp600.000 Tahap 2 2025 Cair? Simak Penjelasan Lengkapnya
01 Mei 2025, 23:50 WIB

Mengapa Memori Hp Android Selalu Penuh? Begini Cara Mengatasinya
01 Mei 2025, 23:42 WIB

5 Tips Hadapi Aplikasi Pinjol yang Suka Ancam via Telepon
01 Mei 2025, 23:42 WIB

30 Akun FF Sultan Terbaru 2 Mei 2025, Skin Epic Evo Shot Gun
01 Mei 2025, 23:41 WIB

Cek! 3 Weton Paling Beruntung Besok 2 Mei 2025 Ini Diprediksi Bahagia di Hari yang Akan Datang
01 Mei 2025, 23:34 WIB

Ingin Investasi Emas Online yang Aman? Berikut Tips Mudahnya di Sini
01 Mei 2025, 23:31 WIB

Dihubungi Terus Aplikasi Pinjol, Begini Cara Menghadapinya Bagi Nasabah Galbay
01 Mei 2025, 23:21 WIB

Awas, Inilah Bahaya Jika Ganti Nomor HP Bagi Nasabah Galbay Pinjolnya
01 Mei 2025, 23:20 WIB

Tak Dibantu Pemerintah, Warga Cibitung di Pandeglang Iuran Dana Aspal Perbaiki Jalan Rusak
01 Mei 2025, 23:13 WIB

Cara Memperbaiki BI Checking Buruk Akibat Kredit Macet di Pinjol
01 Mei 2025, 23:10 WIB

Hati-hati! Galbay Pinjol Ilegal Bisa Berdampak Buruk Bagi Pengguna, Cek Informasinya
01 Mei 2025, 23:07 WIB

5 Pindar Legal Resmi OJK dan Cepat Cair
01 Mei 2025, 23:02 WIB
