JAKARTA - Polsek Tambora mengamankan 20 orang usai tawuran yang melukai dua remaja di Jalan KH Mansur, Gang Betet Kelurahan Tambora Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Dua remaja , MF, 16 dan MA, 17 hingga kini masih dirawat di RS Tarakan akibat luka bacok di tubuhnya. Kapolsek Tambora Kompol Ivertson Manossoh mengatakan, dari 20 orang yang diamankan tersebut 12 orang tergolong anak dan 8 orang dewasa. Kemudian dilakukan tes urine ternyata 14 diantaranya positif menggunakan narkoba. "Setelah kami lakukan tes urine, 14 positif narkoba jenis sabu dan ganja, masing-masing 13 orang anak di bawah umur dan 1 dewasa. Hingga saat ini a pelaku masih dalam proses pemeriksaan dan pengumpulan bukti-bukti," kata Ivertson, Kamis (22/11). Dikatakan, kedua kelompok tawuran tersebut diamankan dari kelompok Geng GEMPAS (gembel pasar) Mitra Jembatan Lima, lima orang. Dan kelompok Geng Pulau Nyamuk Kelurahan Tambora, 15 orang. "Terhadap pelaku yang terbukti melakukan kekerasan senjata tajam dan kekerasan secara bersama-sama mengakibatkan korban luka akan dilanjutkan ke proses hukum," ujarnya. Sementara terhadap pelaku anak, akan dikoordinasikan dengan BAPAS dan instransi terkait serta pihak sekolah untuk pertimbangan proses penanganan melalui mekanisme Diversi. "Terhadap pelaku yang terbukti positif pengguna atau mengkonsumsi narkotika akan dikoordinasikan lebih lanjut dengan instansi terkait guna kepentingan rehabilitasi narkotika maupun observasi psikologi anak," pungkasnya. Ivertson menuturkan untuk menanggulangi aksi-aksi tersebut pihaknya akan melibatkan para orang tua, guru, tokoh agama, serta tokoh masyarakat untuk terus melakukan penyuluhan serta pembinaan secara hukum kendati para pelaku terbilang ada yang di bawah umur maupun masih pelajar. "Apapun alasannya dan siapapun pelakunya, kami akan proses hukum, demi untuk memberi efek jera. Jika tidak dihukum, nantinya akan berulang-ulang," tukasnya. (ilham/b) Teks Foto

Dua Kelompok Geng Bentrok, Dites Urin 14 Positif Narkoba
Kamis 22 Nov 2018, 18:57 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update

Pendaftaran Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan 2025 Dibuka: Ini Syarat dan Cara Daftar di SIMPKB
Kamis 17 Jul 2025, 14:56 WIB
OLAHRAGA
Hasil Drawing Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Irak dan Arab Saudi
17 Jul 2025, 14:55 WIB

EKONOMI
Siapa Kalimasada? Mantan Dosen yang Kini Viral sebagai Profesor Crypto Indonesia Rekan Timothy Ronald
17 Jul 2025, 14:51 WIB

HIBURAN
Founder Garena Forrest Li Meninggal karena Sakit? Heboh Isu Wafatnya Pendiri Free Fire
17 Jul 2025, 14:39 WIB

HIBURAN
Malah Wisata Horor, Prilly Latuconsina Alami Pengalaman Mistis saat Liburan ke Amerika Serikat
17 Jul 2025, 14:36 WIB


HIBURAN
Pasca Perceraian dari Teuku Ryan, Ria Ricis dan Evan WMD Go Public, Netizen Soroti Momen Mesra di TikTok
17 Jul 2025, 14:21 WIB

JAKARTA RAYA
DPRD Jakarta Tanggapi Pungli Rekrutmen PPSU: Ditindak Jika Terbukti
17 Jul 2025, 14:18 WIB

EKONOMI
Timothy Ronald Ungkap Penyesalan Terbesar Seseorang dalam Hidupnya, Apa Itu? Begini Penjelasannya
17 Jul 2025, 14:16 WIB

EKONOMI
Bagaimana Cara Networking dengan Konglomerat? Timothy Ronald Berikan Tutorialnya
17 Jul 2025, 14:15 WIB


JAKARTA RAYA
Klarifikasi Isu Video Viral Pasien DBD, Dirut RSUD Cabangbungin Tegaskan Pelayanan Sudah Sesuai Prosedur Medis
17 Jul 2025, 14:07 WIB

HIBURAN
Sinopsis Gerbang Setan, Film Horor Komedi yang Dibintangi Para Pelawak
17 Jul 2025, 14:04 WIB


HIBURAN
Dulu Romantis Sekarang Berkonflik, Pinkan Mambo Bocorkan Masa Lalu Mesra dan Ahmad Dhani dan Maia Estianty
17 Jul 2025, 14:00 WIB

EKONOMI
Strategi Keuangan Timothy Ronald: Begini Cara Jadi Kaya dengan Gaji Rp5 Juta
17 Jul 2025, 13:57 WIB

EKONOMI
Inilah 5 Industri Masa Depan Paling Menjanjikan Menurut Timothy Ronald
17 Jul 2025, 13:53 WIB

TEKNO
7 HP Terbaik Harga Rp2 Jutaan Edisi Juli 2025: Murah, Tapi Nggak Murahan
17 Jul 2025, 13:49 WIB
