Enrique Cuek Spanyol Terancam Tak ke Semifinal

Jumat 16 Nov 2018, 12:03 WIB

SPANYOL – Spanyol ditekuk Kroasia 3-4 dalam lanjutan penyisihan Grup A UEFA Nations League 2018. La Furia Roja pun terancam tak bisa menjadi juara grup. Bagi Spanyol, untuk bisa menjadi juara grup, Kroasia harus bermain imbang saat melawan Inggris. Bila salah satu menang maka Spanyol gagal melaju ke semifinal yang digelar Juni 2019. Meski begitu, pelatih Luis Enrique tak terlalu mengkhawatirkan kondisi ini. Ia mengaku fokus utamanya adalah membawa Spanyol ke Piala Eropa 2020. “Saat mulai melatih, saya tahu situasinya dan kami mulai membetuk tim. saya ingin kami ke semifinal UEFA Nations League tapi kami fokus ke Pial Eropa dan kami ada di jalur yang benar,” ujarnya dilaporkan Marca. Mengenai laga melawan Kroasia, ia menunjuk babak kedua sebagai pertandingan yang seru. “Kedua tim bermain bagus di babak kedua. Kami pantas mendapat lebuh tapi ya seperti itulah sepak bola dan kami menerimanya,” katanya. “Gol pertama karena kesalahan, gol kedua dari bola mati dan akhirnyja mereka beruntung.” (*/yp)

Berita Terkait
News Update