BOM’s Mangga Dua Square Menggeliat

Kamis 01 Nov 2018, 00:59 WIB

JAKARTA- Gelar event Z3RO Car And Audio Play 2018 membuat penjualan Bursa Otomotif Mangga Dua Square (BOM's) menggeliat dan cenderung meningkat. Penegasan itu disampaikan penanggung jawab BOM's, Dicksen, kepada Pos Kota, di Jakarta. "Penjualan mobil kami meningkat 14 persen sehubungan dengan digelarnya event Car And Audio Play 2018 ini. Ini menandakan jika masyarakat atau warga Jabotabek khususnya mulai kenal jika BOM's merupakan tempat penjualan mobil seken berkualitas," kata Dicksen. Acara Car And Audio Play 2018 dilangsungkan dua hari pada Sabtu (27/10) dan Minggu (28/10). Meski hanya berlangsung dua hari, terlihat pengunjung cukup ramai guna mendapatkan mobil seken berkualitas yang dipamerkan. " Ini sejalan dengan misi dan visi BOM's ingin menjadi bursa mobil terbaik dan teramai di wilayah Jabotabek. Kami memamerkan mobil-mobil seken berkualitas yang ditunjang tentunya dengan kelengkapan surat-surat. BOM's ingin dikenal sebagai bursa mobil seken berkualitas," terang Dikcsen. Sebanyak 700 mobil seken berkualitas dipamerkan bersama 150 audio merk ternama dipamerkan di acara ini . Acara bertambah meriah dengan dukungan BFI Finance, APL, CAN dan BOM's selaku tuan rumah. PERLUAS PASAR Sementara Branch Manajer BFI Finance, Ario Bhimantoro, menuturkan pihaknya memberikan dukungan kepada BOM's dengan tujuan guna memperluas pasar. "Kami ingin membuat konsumen BFI Finance memperluas pangsa pasar dan jariaan usaha, sehingga membuat konsumen kami bisa merasakan secara langsung nilai tambah," jelas Ario.(prihandoko/bu)

Berita Terkait

News Update