SUKABUMI - Kemeriahan peringatan HUT ke-73 Kemerdekaan RI masih terus menggema di berbagai pelosok. Kali ini, komunitas vespa menggelar perlombaan grastrack vespa di sirkuit Babakan, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (19/8/2018).
Peminat balapan terbilang unik ini cukup tinggi. Pesertanya mencapai 147 orang. Mereka bukan cuma berasal dari Kabupaten dan Kota Sukabumi hingga dari Cianjur serta Banten.
Dalam balapan yang sudah dihelat kali kedua ini mempertandingkan tiga kategori lomba, yakni kelas standar, tune up dan FFA. Jumlah peserta secara keseluruhan mencapai sebanyak 147 orang. Panjang lintasan balap mencapai 800 meter dengan medan yang naik turun penuh tikungan tajam. Benar-benar menantang.
Ketua Panitia Grasstrack Vespa, Muhammad Ridwan, menjelaskan kegiatan ini digagas para komunitas vespa di Sukabumi dan pemuda di Kampung Babakan, Sukakarya. Kini sudah menjadi agenda rutin setiap momen menyambut Hari Kemerdekaan.
"Vespa dipilih karena unik dan bisa mengajarkan untuk saling silaturahmi. Balap vespa ini juga untuk menyalurkan bakat dari para pemuda, sebelumnya seringkali balapan liar kini bisa menyalurkannya di sirkuit ini," terangnya.
Faturahman (25), peserta, mengaku balapan ini bisa menyalurkan hobi dan pecinta Vespa lain dalam unjuk kebolehan menunggangi kuda besinya.
"Ini menantang. Tak semua orang bisa mengendalikan Vespa di medan sirkuit, apalagi pas belokan tajam," tukasnya. (sule/yp)

Unik! Balapan Vespa Rayakan HUT Kemerdekaan RI
Minggu 19 Agu 2018, 20:43 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Peringati Hari Pahlawan, Komunitas Vespagraphy Gelar New Normal Kelas Eksplorasi Vakansi
Selasa 10 Nov 2020, 17:39 WIB

Meriahnya Pawai Kemerdekaan TKN Pembina 1 Sambut HUT ke-77 RI di Tangsel
Selasa 16 Agu 2022, 11:44 WIB

Antusias Anak-anak di Pancoran Ikut Lomba 17 Agustus Makan Kerupuk
Rabu 17 Agu 2022, 17:58 WIB

News Update

NIK Anda Terdaftar Bansos Ibu Hamil Sudah Bisa Dicairkan Rp750.000 Mulai April 2025, Ini Link dan Cara Verifikasinya
21 Apr 2025, 06:28 WIB

Cara Jadi Kreator Affiliate di ShopTokopedia 2025
21 Apr 2025, 06:25 WIB

Unduh dan Mainkan Aplikasi Game, Dapatkan Saldo DANA Gratis hingga Rp210.000
21 Apr 2025, 06:15 WIB

Regulasi Baru Penggunaan NIK untuk Nomor HP Sudah Berlaku Nasional, Cek Sekarang
21 Apr 2025, 06:13 WIB

Hari Kartini 21 April: Sejarah Singkat dan Makna Peringatan
21 Apr 2025, 06:01 WIB

Jawab Surveinya Klaim Uang Gratisnya, Ini Aplikasi Penghasil Saldo DANA Paling Cuan 2025
21 Apr 2025, 05:56 WIB

Rumor Transfer Liga 1: Diam-diam Persib Bandung Bidik Duet Eropa Naturalisasi, Jay Idzes dan Ragnar Oratmangoen Masuk Radar
21 Apr 2025, 05:48 WIB

Inter Milan Takluk di Markas Bologna, Gagal Menjauh dari Napoli
21 Apr 2025, 05:45 WIB

Real Madrid Taklukkan Bilbao Lewat Gol Injury Time, Perburuan Gelar Masih Terbuka
21 Apr 2025, 05:35 WIB

Kontrak David da Silva Hampir Habis, Dukungan Tak Terduga Membanjiri Persib Bandung
21 Apr 2025, 05:34 WIB

AC Milan Dipermalukan Atalanta di San Siro, Kans Liga Champions Kian Menipis
21 Apr 2025, 05:29 WIB

Bukan Rumor Lagi! Eks Striker Timnas Belanda Akan Perkuat Persib Menuju Tangga Juara
21 Apr 2025, 05:21 WIB

Link Live Streaming Houston Rockets vs Golden State Warriors di Game 1 Playoffs NBA 2025
21 Apr 2025, 05:11 WIB

Ramalan Zodiak Virgo, Taurus dan Capricorn, Hadiah Bisa Menjadi Faktor Menyenangkan!
21 Apr 2025, 05:10 WIB

Cek NIK KTP Anda, Saldo Dana Bansos BPNT 2025 Tahap 2 Segera Disalurkan
21 Apr 2025, 05:00 WIB

Ini 5 Pinjol Legal Mudah Cair 2025 yang Bisa Jadi Solusi Keuangan Anda, Cek Selengkapnya!
21 Apr 2025, 05:00 WIB

Main HP Dibayar! Begini Cara Tukar Koin Jadi Saldo DANA Gratis hingga Rp124.000 dari Aplikasi Cashzine
21 Apr 2025, 05:00 WIB
