Kiki Jongky Hijabers yang Usung ‘Baper’

Jumat 10 Agu 2018, 07:13 WIB

INDUSTRI musik dangdut tetap bergairah, pendatang baru terus terus bermunculan. Salah satu nya Risky Anggraeni atau yang akrab disapa Kiki Jongky. Artis yang mengawali debutnya sebagai pedangdut sejak 2010, pernah membentuk grup band dengan mengusung nama Kiki N Friends.  Namun, karena kesibukan masing- masing personelnya, akhirnya Kiki Jongky memilih untuk sementara bersolo karir dengan mencoba peruntungan baru digenre music Dangdut. "Sebagai penyanyi saya harus berani mencoba beragam jenis musik. Sambil mencari jenis musik yang bisa mengangkat nama saya di kancah industri musik di Tanah air," ujar Risky bersemangat. Untuk mendobrak industri musik dangdut, Risky menggelontorkan single bertajuk Baper  (Bawa Perasaan) dan kini single perdananya itu kini menjadi hits teranyar. Diakui Risky untuk melantunkan tembang Baper, tidak semudah mengucapkannya. "Mungkin karena syairnya dalam banget, maka perlu penghayatan dan waktu untuk melantunkanya," kata pedangdut yang hoby traveling ini. Kiki yang sering menyebut dirinya sebagai Creative Dreamer ini, mengungkapkan bahwa dialah yang mengkonsep lagu, cerita bahkan untuk pembuatan video klip juga ternyata dilakukannya sendirian. Kiki yang memang memiliki keahlian sebagai Song Writer dimana lagu- lagu yang diahasilkan itu cukup nyeleneh. Risky mengungkapkan kalau Lagu Baper tercipta ketika ia akan melakukan perjalanan pertamanya ke Benua Eropa. "Inspirasi datang begitu saja, " ujarnya. Risky berharap single nya bisa diterima pasar, sehingga bisa mengangkat namanya hingga puncak karirnya. (dms)

News Update