DEPOK – Puluhan warga, khusunya kaum wanita di RW 05, 06, 07 Kelurahan Maruyung, Limo, Depok, Jawa Barat, selama tiga bulan belakangan diserang penyakit chikungunya yang berasal dari gigitan nyamuk Aedes Aegepty . Akibatnya korban merasakan badan lemas dan lumpuh mendadak beberapa waktu lalu. “Jumlah itu berdasarkan dari data serta informasi warga di Kelurahan Maruyung maupun dari anggota pengerak PKK di tiga RW selama tiga bulan terakhir. Alhamdulillah sebagian besar sudah kembali beraktivitas setelah mendapatkan pertolongan dan pengobatan dari puskesmas terdekat serta pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok,” kata Ny. S. Wati, satu anggota tim PKK di Kelurahan Maruyung, Limo, Jumat (29/6/2018). Hampir seluruh warga yang mencapai 95 orang warga yang terserang penyakit sudah kembali beraktivitas. Mereka hanya beberapa hari saja mengalami sakit, pegal-pegal, tulang sendi ngilu dan terasa lumpuh. Sekretaris Kelurahan (Sekkel) Maruyung, A. Hikmawan, mengatakan penyebaran penyakit chikungunya ada di RW 05, 06 dan 07 sejak bulan April, Mei dan Juni 2018 ini. Setelah mendengar keluhan warga dan informasi berkaitan banyak warga yang diduga sakit akibat penyakit chigungunya karena gigitan nyamuk pihaknya langsung melakukan koordinasi dengan pihak Puskesmas Limo dan jajaran Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok. “Keluhan langsung ditanggapi serius pihak Puskesmas dan Dinkes Depok dalam memberikan pelayanan pengobatan kepada warga yang terserang penyakit tersebut,” tuturnya tidak hanya itu pihaknya juga mendapatkan bantuan kegiatan pengasapan atau foging di seluruh wilayah yang terjangkit. SALURAN AIR TIDAK BAIK Mereka yang terjangkit awalnya dari di lingkungan RW 05 kemudian menjalar ke RW 06 dan 07, tambah Ny. Wati, salah satu anggota kader Tenaga Penggerak PKK Kel. Maruyung. “Awalnya hanya hanya satu orang di RW 05 yang terkena penyakit tersebut namun setelah dilakukan pengecekan ternyata warga lain di RW 06 dan 07 secara bergantian ikut terserang penyakit yang merasakan seluruh sendi sendi ngilu dan terasa lumpuh sejumlah badan,” tuturnya. Sekretaris Dinkes Kota Depok, Ernawati, mengatakan dari data dan laporan anggotanya saat melakukan pengecekan ternyata yang diduga terkena penyakit chikungunya sekitar 60 orang sebagian besar wanita di RW 05, 06 dan 07, Keluraha. Maruyung. Penyebab utama penyebaran penyakit chikungunya karena gigitan nyamuk terhadap korban yang kondisi fisiknya sedang lemah sehingga mudah terserang dengan gejala seluruh badan ngilu sendi sendi tidak dapat digerakan dan seperti lumpuh. Nyamuk yang mengigit tersebut berasal dari banyaknya tampungan air di barang bekas sekitar rumah, kebun dan lahan kosong serta saluran air yang tidak baik. (anton/b)

Puluhan Warga Limo Depok Diserang Penyakit Chikungunya
Sabtu 30 Jun 2018, 05:42 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Marselino Ferdinan Tersisih di Oxford United, Masa Depan Dipertanyakan
25 Apr 2025, 12:17 WIB

Cara untuk Bebas Utang Pinjol yang Dijamin Berhasil, Tanpa Jual Aset!
25 Apr 2025, 12:12 WIB

Heboh Wamenaker Dicuekin Saat Sidak Ijazah Karyawan, Sanel Tour and Travel Riau Terancam Ditutup?
25 Apr 2025, 12:08 WIB

Nasib Ole Romeny Memburuk di Oxford United Jelang Akhir Musim
25 Apr 2025, 12:04 WIB

PPSU DKI Jakarta 2025 Buka Lowongan: Syarat, Cara Daftar, Besaran Nominal Gaji
25 Apr 2025, 12:02 WIB

Cara Isi Ulang Token Listrik Lewat BCA Mobile di HP, Gak Perlu Keluar Rumah!
25 Apr 2025, 12:00 WIB

Taeyeon SNSD Bagikan Surat Tuntutan Penggemar Usai Pembatalan Konser Jepang
25 Apr 2025, 11:58 WIB

Cara Membersihkan Nama di SLIK OJK 2025 Akibat Pinjol Macet
25 Apr 2025, 11:41 WIB

Pinjaman Online Langsung Cair Tanpa Rekening Bank, Bisa Masuk ke DANA dan GoPay!
25 Apr 2025, 11:35 WIB

Catat! Ini 5 Wilayah Jakarta yang Terkena Pemadaman Lampu 1 Jam, Balaikota Termasuk
25 Apr 2025, 11:31 WIB

4 Cara Mudah Mengatasi Galbay Pinjol untuk Lindungi Data Diri dari Penagihan DC Lapangan
25 Apr 2025, 11:30 WIB

Pasar Cipanas Baru Kosong, Wabup Lebak Ingin Gratiskan Kios Tarik Pedagang Baru
25 Apr 2025, 11:23 WIB

Ini Hal yang Harus Dilakukan saat DC Pinjol Incar Kontak Darurat
25 Apr 2025, 11:22 WIB

Risiko Terberat Galbay Pinjol, Kamu Bisa Dilaporkan ke OJK!
25 Apr 2025, 11:22 WIB

Rekrutmen PPSU DKI Jakarta 2025 Dibuka, Simak Syarat, Cara Daftar, dan Besaran Gajinya
25 Apr 2025, 11:15 WIB

Diduga Oplos Tabung Gas Rumah di Cilandak Terbakar, Satu Orang Terluka
25 Apr 2025, 11:12 WIB

Harga Emas Hari Ini, Jumat 25 April 2025 Antam Tembus Turun Jadi Rp2.070.000 per Gram
25 Apr 2025, 11:07 WIB

3 Cara Amankan Data Pribadi Ketika Galbay Pinjol
25 Apr 2025, 11:07 WIB
