JAKARTA - Salah satu ciri khas dari Masjid KH Hasyim Asy'ari, Kalideres, Jakarta Barat, ialah lima menara bermahkota yang menjulang tinggi ke atas. Ternyata, menara tersebut memiliki arti, salah satunya melambangkan rukun Islam yang jumlahnya lima. "Ini lima menara bisa dua arti, pertama ya rukun Islam ada lima, kemudian melambangkan sila Pancasila kita lima. Jadi, memang dibuat lima, ya, itu rukun Islam dan Pancasila," ucap Kepala Sekretariat Pengelola Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari, Suprapto saat ditemui Poskotanews.com, Rabu (30/5/2018). Pantauan di lokasi, dua menara tinggi di bagian depan siap untuk menyambut kedatangan masyarakat ke Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari. Tiga menara sisanya, berada di sisi kiri dan kanan masjid. Menara itu sendiri memiliki tinggi sekitar 70 meter. Bagian atas mahkota dihiasi dengan simbol bulan sabit. Menara yang dicat putih dan dihasi dengan ornamen lispang berwarna cokelat khas betawi tersebut membuat Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari ini terlihat minimalis dan mewah. Masjid ini sendiri memiliki luas 1,7 hektar dari luas lahan 2,4 hektar. Masih banyak lahan kosong di masjid yang dapat menampung 12.500 jemaah ini. Lahan kosong tersebut hanya dipenuhi tanaman-tanaman liar. Namun, tahun depan lahan kosong tersebut akan disulap menjadi area hijau atau taman. Target, sebelum Oktober 2019 taman pembangunan taman tersebut akan rampung. "Insya Allah ini kan kita lagi proses nih ya, lelang atau tender. Mungkin di awal tahun sudah ada pekerjaan untuk pembangunan landskap atau taman. Ini semua landskap, jadi nanti ini taman," tandas Suprapto seraya menunjuk ke arah lahan kosong. (CW6/win)
Ternyata Ini Arti Lima Menara Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari
Rabu 30 Mei 2018, 16:30 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Jakarta
Atap Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari Bocor, Air Menetes ke Saf Jemaah Hingga Ditadahi Ember
Rabu 09 Nov 2022, 11:24 WIB
Nasional
Ketua KPU Kelakar Ngaku Ahli Maksiat, Komisi II DPR: Naudzubillah!
Jumat 13 Jan 2023, 10:12 WIB
News Update
JAKARTA RAYA
Wajib Sedia Payung! Jakarta Diguyur Hujan Lagi Siang hingga Sore Hari Ini
01 Nov 2025, 07:02 WIB
TEKNO
Tarik Saldo DANA Gratis Rp110.000 yang Tersedia Hari Ini ke Dompet Elektronik, Cuma Klik Link Lewat HP
01 Nov 2025, 06:44 WIB
Daerah
Simak Jadwal Buka Tutup dan Ganjil Genap Puncak Hari Ini 1 November 2025
01 Nov 2025, 06:36 WIB
JAKARTA RAYA
Ratusan Keluarga Miskin di Karangharum Bekasi Bisa Nikmati Listrik Gratis
01 Nov 2025, 06:01 WIB
OLAHRAGA
Astra Honda Racing Team Bidik Podium Tertinggi di Mandalika Racing Series 2025
01 Nov 2025, 05:34 WIB
JAKARTA RAYA
Modifikasi Tangki Mobil 1000 Liter, Penimbun BBM Solar di Bogor Ditangkap
01 Nov 2025, 04:42 WIB
JAKARTA RAYA
Distamhut Jakarta Pastikan Pencairan Santunan Korban Pohon Tumbang Dipermudah
01 Nov 2025, 04:02 WIB
JAKARTA RAYA
Tanggul Kemang Jebol 13,5 Meter, Sudin SDA Jaksel Lakukan Penanganan Darurat
01 Nov 2025, 02:02 WIB
Daerah
DPRD Pandeglang Minta Instansi Terkait Tanggung Jawab Proyek Irigasi Terbengkalai
01 Nov 2025, 01:26 WIB