JAKARTA – Harapan warga Perumahan Bojong Indah, Kelurahan Rawa Buaya, Cengkareng agar rumah pompa di wilayah itu dibenahi, akhirnya terwujud. Tahun ini Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat segera merevitalisasi sejumlah pompa di Waduk Bojong Indah dan 2 lokasi lainnya dengan dana APBD DKI Rp36 miliar. "Meski banjir dan genangan sudah jauh berkurang, tapi kami tetap was-was diterjang banjir manakala hujan deras. Mengingat 4 dari 6 mesin pompa di rumah pompa Waduk Bojong Indah sudah bertahun-tahun rusak," kata Umar, warga RW 05 Perumahan Bojong Indah, Minggu (20/5/2018). Umar mengatakan kawasan permukiman tersebut maupun Kelurahan Rawa Buaya pada umumnya memang rentan banjir maupun genangan karena dikelilingi tiga aliran sungai yakni Mookevaart, anak Kali Angke dan Cengkareng Drain. Hanya saja rumah pompa di Perumahan Bojong Indah selama ini terbengkalai setelah pengembangnya bangkrut. Dari enam pompa yang ada dan sudah jadul, tinggal dua pompa yang masih berfungsi. Itupun sering ngadat. Padahal di lokasi terdapat waduk seluas 1,6 hektar yang berpotensi meluap manakala hujan lebat. "Karena tinggal 2 pompa yang masih bertahan namun sering rusak, sehingga fungsinya untuk memompa air dari waduk dan selanjutnya dibuang ke Kali Mookevaart tidak optimal," timpal Mulyana, warga RW 05 Rawa Buaya. Lurah Rawa Buaya, Syafwan menjelaskan permukiman warga di RW 05 Rawa Buaya mudah kebanjiran setiap hujan deras karena wilayahnya lebih rendah dan dialiri tiga sungai besar. "Tapi jika hujan dengan intensitas sedang, paling hanya genangan sekitar 10-15 cm dan cepat surut kembali," ujar Syafwan. Terpisah, Kepala Suku Dinas SDA Jakbar, Imron mengatakan pihaknya berupaya mengatasi banjir dan genangan di delapan kecamatan. Di antaranya dengan merevitalisasi beberapa pompa usang di lokasi rawan banjir dan genangan yakni Rumah Pompa Waduk Bojong Indah Rawa Buaya, Komplek KFT Cengkareng Barat dan di Wijayakusuma, Kecamatan Grogol Petamburan dengan anggaran Rp36 miliar. "Kami berharap masyarakat di tiga lokasi yang pompanya akan diperbaharui hendaknya bersabar. Pengerjaan ditargetkan rampung pada November setelah proses tender selesai awal Juli," papar Imron. Dari tiga lokasi yang akan dipermak, kondisi kerusakan pompa di Waduk Bojong Indah yang terparah. Hanya dua pompa dari total enam pompa yang masih berfungsi. Untuk itu SDA Jakbar akan meningkatkan kapasitas pompa menjadi 1.250 liter per detik dari semula 600 liter/detik. Untuk mengatasi genangan di Kelurahan Wijayakusuma, petugas akan memasang dua unit pompa berkapasitas 1.750 liter/detik. Sedangkan pengadaan pompa di Komplek KFT Cengkareng Barat, akan meningkatkan kapasitas dari semula 250 liter/detik menjadi 500 liter/detik. (Rachmi/tri)

Warga Perumahan Bojong Indah Lega, Rumah Pompa Akhirnya Diperbaiki
Minggu 20 Mei 2018, 09:24 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Timnas Indonesia U-17 Berpotensi Masuk Grup Neraka di Piala Dunia U-17 2025
28 Apr 2025, 13:48 WIB

Diduga Jumlah Like Disuntik Padahal yang Nonton Dikit, Netizen Roasting Kelakuan Wapres Gibran di YouTube
28 Apr 2025, 13:44 WIB

Jadwal F1 GP Miami 2025: Latihan, Kualifikasi, Sprint dan Race
28 Apr 2025, 13:37 WIB

Waspada! Denda Pinjol Ilegal Bisa Membengkak hingga Ratusan Kali Lipat
28 Apr 2025, 13:36 WIB

Sengaja Nunggak Utang Pinjol Ilegal? Awas, Ini 2 Risiko Galbay yang Bakal Kamu Rasakan
28 Apr 2025, 13:31 WIB

Viral, Polisi Tidur 4 Baris di Klaten Jadi Sorotan dan Tuai Kritik
28 Apr 2025, 13:31 WIB

Dedi Mulyadi Heran Pengelolaan Sampah di Gedebage, Menumpuk 600 Ton: Situ yang Mungut Saya yang Ngangkut
28 Apr 2025, 13:26 WIB

Tanggal 29 April Memperingati Hari Apa? Ada Posyandu Nasional hingga Healing Dunia
28 Apr 2025, 13:19 WIB

Bagaimana Cara Mengurus KKS PKH yang Hilang atau Rusak? Simak Persyaratan dan Langkahnya di Sini
28 Apr 2025, 13:14 WIB

JPO Tipar Cakung Diperbaiki, Akses Ditutup Selama Dua Bulan
28 Apr 2025, 13:13 WIB

Anggota Dewan Kota Bekasi Terima Banyak Keluhan soal Banjir
28 Apr 2025, 13:11 WIB
,-abdul-muhari-mengungkapkan-penyebab-banjir-bekasi..jpg)
Pindar Legal Easycash Sebar Data Pengguna? Ternyata Begini Faktanya
28 Apr 2025, 13:07 WIB

DPRD Kota Bekasi Dukung Seleksi Ketat Direktur BUMD
28 Apr 2025, 13:07 WIB

Gas Login! Akun FF Sultan Gratis Hari Ini 28 April 2025, Banyak Item Memukau dan Paling Jitu
28 Apr 2025, 13:07 WIB

Profil Lengkap Aura Cinta: Pengkritik KDM yang Viral, Berapa Umur dan Kuliah di Mana?
28 Apr 2025, 13:06 WIB

Sejarah Hari Pendidikan Nasional yang Diperingati Setiap Tanggal 2 Mei
28 Apr 2025, 13:05 WIB

7 Rekomendasi Pindar Legal OJK Cepat Cair dan Bunga Rendah di 2025
28 Apr 2025, 13:04 WIB
