MEDAN - Polri sudah memproses beberapa netizen yang menyebarkan hoax dan ujaran kebencian terkait kasus bom bunuh diri yang terjadi di Surabaya, Jawa Timur. Namun HD dosen Universitas Sumatera Utara (USU) belum juga diproses Polrestabes Medan. Sebelumnya, Polda Kalimantan Barat menetapkan Fitri Septiani Alhinduan (FSA), pegawai negeri sipil (PNS) sebagai tersangka karena membuat status di Facebook terkait peristiwa teror bom yang terjadi di Surabaya pada Minggu (13/5) lalu. Tersangka juga sudah ditahan di Mapolda Kalimantan Barat. Namun, tidak demikian dengan HD yang diduga menyebarkan kebencian. Hingga saat ini belum ada yang melaporkannya. Postingannya mendadak viral dan mengundang perdebatan hangat antarnetizen di dunia maya. HD mengunggah sebuah tulisan yang menyebutkan kalau 3 bom gereja di surabaya hanyalah pengalihan isu. "Skenario pengalihan yg sempurna... #2019GantiPresiden" tulis akun Facebook HD Setelah postingannya viral, HD langsung menutup akun Facebooknya. Namun, postingannya sudah telanjur di-screenshoot netizen lainnya dan dibagikan ke media daring. Kabid Humas Polda Sumut AKBP Tatan Dirsan Atmaja, Jumat (18/5), mengatakan hingga saat ini belum ada laporan yang masuk mengenai dugaan berita hoaks yang diposting oleh HD. Meskipun begitu, Tatan meminta kepada masyarakat yang ingin melaporkan membawa sejumlah bukti yang akurat, agar nantinya tidak terjadi fitnah. "Silakan datang ke Polda Sumut atau Polrestabes Medan untuk membuat laporan, dengan membawa bukti terkait," kata Tatan. Sebelumnya, Humas USU Evi Sumanti membenarkan bahwa HD adalah dosen Universitas Sumatera Utara. "Ia benar, dia dosen USU, dan masih aktif," ucap Evi. Terkait cuitan status dosen yang bersangkutan, Evi menjelaskan USU tidak ikut campur terhadap status dosen tersebut, karena dosen yang bersangkutan menggunakan akun pribadi. "Itukan kegiatan pribadi, akun pribadinya. Namun, secara internal kami sudah memberikan peringatan supaya menjaga sikap," pungkasnya. (samosir/b)

Sebut Bom Gereja Pengalihan Isu,Wanita Dosen Ini Belum Diproses
Jumat 18 Mei 2018, 20:25 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update

Indonesia dan Rusia Perkuat Kemitraan Ekonomi Melalui Kunjungan Wakil Perdana Menteri Rusia
16 Apr 2025, 20:30 WIB

Bukan KTP! Ini Dia Data Paling Dicari Aplikasi Pinjaman Online
16 Apr 2025, 20:29 WIB

Hotma Sitompul Meninggal Dunia, Ini Kasus Artis yang Ditanganinya
16 Apr 2025, 20:27 WIB

Link Live Streaming Chicago Bulls vs Miami Heat, Kamis 17 April 2025
16 Apr 2025, 20:25 WIB

Cepat Tanggap! Damkar Depok Lakukan Evakuasi Cincin yang Tersangkut pada Jari Balita
16 Apr 2025, 20:16 WIB

Banyak Gen Z Terlilit Utang Pinjol, Ini 5 Aplikasi Pinjaman Online dengan Bunga Rendah yang Langsung Cair
16 Apr 2025, 20:15 WIB

Hotma Sitompul Tutup Usia, Berikut Deretan Kasus Besar yang Pernah Ditanganinya
16 Apr 2025, 20:10 WIB

Persib Bandung Incar Poin Penuh Lawan Bali United, Kastaneer: Kami Harus Menang
16 Apr 2025, 20:06 WIB

Hotman Paris Sebut Lisa Mariana Terlalu Percaya Diri
16 Apr 2025, 20:05 WIB

Anda Cari Saldo DANA Gratis Rp100.000? Klaim dari Game Penghasil Uang Berikut Ini
16 Apr 2025, 20:04 WIB

Mau Dibayar 7x Seminggu? Coba Main Aplikasi Penghasil Uang Ini Setiap Hari
16 Apr 2025, 20:03 WIB

Ganti Nomor HP Saat Galbay Pinjol Ilegal? Waspadai 5 Risiko Ini Sebelum Terlambat
16 Apr 2025, 20:03 WIB

Tukin Dosen PNS Cair Juli 2025, Cek Besaran Tunjangannya
16 Apr 2025, 20:01 WIB

Geger! Rizky Febian dan Mahalini Terbawa Prahara Panas Lisa Mariana, Netizen Heboh Gara-Gara Satu Komentar
16 Apr 2025, 20:00 WIB

Lirik Lagu Selalu Ada di Nadimu - BCL, OST Film Jumbo
16 Apr 2025, 19:55 WIB

Simulasi Angsuran KUR BRI 2025 Lengkap Syarat Pengajuan Pinjaman
16 Apr 2025, 19:49 WIB

Game Penghasil Uang Ini Cepat Cairkan Saldo DANA Gratis Rp250.000 ke Dompet Elektronik, Begini Syaratnya
16 Apr 2025, 19:49 WIB

Sebelum Meninggal, Hotma Sitompul Sempat Dirawat Intensif di Penang Malaysia
16 Apr 2025, 19:47 WIB
