ADVERTISEMENT

Sambut Ramadhan, Ribuan Warga Indramayu Ikuti Pawai Tarhib

Rabu, 16 Mei 2018 15:58 WIB

Share
Sambut Ramadhan, Ribuan Warga Indramayu Ikuti Pawai Tarhib

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

INDRAMAYU - Syiar Islam memasuki amadhan yang jatuh Kamis (17/5) makin semarak dirayakan kaum muslimin di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Selain diisi kegiatan Pawai Tarhib, diikuti ribuan umat muslim, ada juga aneka kegiatan Ramadhan diselenggarakan pengurus Dewan Kesejahteraan Masjid (DKM) dan Ikatan Remaja Masjid (Irmas) di berbagai pelosok desa dan kampung. Pawai Tarhib yang dilaksanakan di tingkat Kabupaten Indramayu untuk memeriahkan tibanya bulan puasa Ramadhan diikuti ribuan kaum muslimin-muslimat. Dari mulai PNS di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Indramayu dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) se-Kabupaten Indramayu juga nampak peserta pawai dari luar Kota Indramayu misalnya dari Kecamatan Pasekan dan Kecamatan Sindang turut menyemarakkan kegiatan arak-arakan. Hadirnya siswa-siswi madrasah semua tingkatan pendidikan sebagai peserta pawai, kian menambah kegiatan Syiar Islam jelang puasa Ramadhan makin menggema di Kota Mangga. Walaupun baju, kopiah dan kerudung mereka terlihat basah oleh keringat, namun anak-anak madrasah itu tetap bersemangat mengikuti arak-arakan. Di sepanjang jalan yang dilalui, murid-murid madrasah itu ada yang sambil bernyanyi, puji-pujian bahkan meneriakkan yel-yel tentang keutamaan kaum muslimin melaksanakan ibadah puasa dan ibadah-ibadah lainnya pada bulan Ramadhan. Peserta pawai itu nampak girang. Tak kalah girangnya juga masyarakat Kota Indramayu. Walaupun sudah berjam-jam berdiri di tepi jalan, menunggu datangnya pawai, tetapi mereka tetap merasa senang dengan adanya kegiatan menjelang puasa Ramadhan yang bernuansa islami itu. “Tahun ini pawainya enggak kalah meriahnya dibandingkan tahun lalu,” ujar Ny.Ruminih, 32 yang sehari-hari Pembantu Rumah Tangga (PRT) rela menggendong anak asuhnya. Bupati Indramayu Hj.Anna Sophanah beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) melepas Pawai Tarhib di Gedung Negara Pendopo Indramayu. “Dengan mengucap bismillah saya buka Pawai Tahrib ini semoga semuanya berjalan lancar dan sukses,” katanya. Ia mengingatkan, kaum muslimin hendaknya menyambut dengan gembira datangnya bulan Ramadhan. Karena bulan Ramadhan yang disucikan kaum muslimin ini menjamin segala amal perbuatan baik yang benrilai ibadah dengan pahala yang berlipat ganda. “Sambutlah datangnya bulan puasa Ramadhan ini dengan suka cita. Karena bulan Ramadhan merupakan bulannya kita untuk menebus dosa dan kekhilafan. Siapa yang melaksanakan puasa dan amalan ibadah lainnya pada bulan Ramadhan ini ganjarannya akan mendapat ampunan yang berlipat ganda dari Allah SWT, ” ujarnya. Di barisan depan para peserta Pawai Tarhib itu tampak grup marching band, disusul peserta Setda Indramayu dan SKPD yang mengenakan pakaian seragam. Di belakangnya Irmas, DKM, murid-murid madrasah dan sebagainya. Termasuk para ulama dan Tokoh Masyarakat. Rute pawai yang dilalui adalah start di tempat upacara pelepasan peserta Pawai Tarhib yaitu di Pendopo Indramayu - Jalan Kartini - Jalan Sudirman - Jalan Panjaitan dan finish di GOR Darma Ayu. (taryani/b)

ADVERTISEMENT

Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -
Berita Terkait