Pangdiv 1 Kostrad Resmikan Sasana dan Pengurus Club Tinju Cakra Kostrad

Minggu, 13 Mei 2018 11:34 WIB

Share
Pangdiv 1 Kostrad Resmikan Sasana dan Pengurus Club Tinju Cakra Kostrad
DEPOK -  Panglima Divisi (Pangdiv) 1 Kostrad, Brigjen TNI Agus Rohman Sip meresmikan Sasana sekaligus Pelantikan Pengurus Cakra Boxing Camp Rancamaya dan Bumame Boxing Camp di Pusdik Security, Kertamaya, Rancamaya, Bogor Selatan, Sabtu (12/5/2018) malam. Menurut Pangdiv 1 Kostrad, Brigjen TNI Agus Rohman Sip mengatakan supaya para atlit petinju Kostrad (Cakra) ini bisa menorehkan prestasi di ajang nasional maupun internasional. "Nanti para pengurus dapat menjadi suatu wadah dalam pencarian bibit di kalangan prajurit Cakra Kostrad atau atlit umum, dengan tujuan untuk mengembangkan prestasi pada olahraga tinju," ujarnya kepada Pos Kota saat dikonfirmasi, Minggu (13/5) pagi Sebagai prajurit Cakra Kostrad, Brigjen Agus Rohman juga mengungkapkan Bumame Boxing Camp Periode 2018 - 2022 dan Cakra Boxing Camp Rancamaya sudah tercatat sebagai salah satu club tinju resmi di Persatuan Tinju Nasional (Pertina) Kota Bogor. "Olahraga tinju perlu kita jaga dan bagi prajurit kostrad yang berprestasi bisa unjuk gigi di ajang kompetensi di ajang-ajang kejuaraan  nasional. Dengan begitu dapat mencetak generasi muda yang handal dan profesional dalam olahraga tinju tidak hanya sebagai prajurit saja" ungkapnya. Sementara itu terkait fasilitas apa saja yang ada disediakan Kostrad, Brigjen Agus menuturkan pihaknya juga menyediakan penginapan bagi para atlit selain salah satu sasana tinju ring. "Selain itu lokasi yang kita buat ini sangat cocok suasanya bagi para atlit petinju, selain luas juga salah satu prasarana untuk latihan juga cukup luas dengan medan yang signifikan baik melatih fisik untuk lebih baik, cocok bagi petinju," tambahnya. Brigjen Agus mengatakan, sarana ini tidak akan terwujud jika tidak ada peran aktif dari beberapa pihak yang mendukung penuh olahraga tinju. "Kita mengucapkan rasa terima kasih kepada semua pihak atas telah terselenggara event sekaligus peresmian sasana dan pembentukan pengurus terhadap pemerintah Kota Bogor," ujarnya. Saat ini Kostrad  memiliki 20 orang petinju. Kita menunjuk Ananda Mikola sebagai penasehat club tinju . Meski  seorang pembalap nasional,  tapi kepedulian terhadap tinju sangat tinggi." (Angga/tri)
Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar