SERANG - Suasana akrab personil Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Serang terlihat dalam acara ramah tamah keluarga besar Satreskrim, sekaligus mengenalkan calon Kasat Reskrim AKP David Chandra Babeka, SIK yang akan menggantikan AKP Gogo Galesung, SIK, di satu rumah makan di Kota Serang, Sabtu (28/4/2018). Sesuai Surat Telegram Kapolda Banten Nomor ST/329/IV/KEP/2018, AKP Gogo Galesung yang menjabat Kasat Reskrim ditugaskan Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai Kepala Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Banten. Dalam sambutannya, AKP Gogo meminta do'a dan dukungan dari para personil Satreskrim agar nanti selama menjabat sebagai Kepala KSKP Banten diberikan kesehatan serta diberikan perlindungan dalam menjalankan tugas-tugasnya. Alumni Akpol 2006 ini menyampaikan permohonan maafnya jika ada perilaku yang tidak berkenan selama bertugas di Polres Serang. "Sebagai manusia tentunya tidak luput dari kesalahan, oleh karenanya, secara pribadi, keluarga atau kedinasan, saya menyampaikan permohonan maaf," ungkap AKP Gogo. Kepada AKP David Chandra, Gogo juga menyampaikan bahwa seluruh personil Satreskrim yang dipimpinnya merupakan personil pilihan yang telah banyak membantu menuntaskan seluruh pekerjaan. "Saya berpesan kepada seluruh Satreskrim untuk bekerja lebih baik lagi dalam membantu tugas-tugas Kasat Reskrim yang baru," pinta AKP Gogo. Sementara itu, AKP David Chandra dalam sambutannya berharap kedatangannya di Polres Serang bisa diterima oleh seluruh personil Polres Serang, khususnya keluarga besar Satreskrim. AKP David yang masih menjabat sebagai Kepala KSKP Banten mengatakan akan melanjutkan apa yang ditinggalkan pendahulunya. "Saya berharap penugasan di Polres Serang ini bisa diterima seluruh personil. Saya percaya akan ada hal-hal baru disetiap penugasan. Oleh karenanya bisa saya jadikan tempat belajar," ujar AKP David. (haryono/sir)

Akrab, Keluarga Besar Reskrim Polres Serang Ramah Tamah
Sabtu 28 Apr 2018, 15:05 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
GOR Bogor Selatan, Nyaman Untuk Olahraga, Ramah Untuk Keluarga
Senin 30 Jan 2023, 13:54 WIB
News Update

Sekali Klik Cair ke E-Wallet, Begini Cara Klaim Saldo DANA Gratis Rp100.000 dengan Mudah
13 Mei 2025, 23:30 WIB

Warga Babelan Bekasi Tetap Dapat Air Bersih Selama Pipa Diperbaiki
13 Mei 2025, 23:28 WIB

Ini Risiko Serius Galbay di Pindar Legal, Jangan Anggap Remeh
13 Mei 2025, 23:22 WIB

5 Tips Jitu Cegah WhatsApp Disadap dan Jaga Data Pribadi
13 Mei 2025, 23:17 WIB
.png)
Inilah Weton Diprediksi Bakal Hoki di 14 Mei 2025, Menurut Primbon Jawa!
13 Mei 2025, 23:17 WIB

Cara Cairkan Tabungan Emas Pegadaian dengan Mudah, Kenali Sekarang Agar Tidak Kebingungan
13 Mei 2025, 23:10 WIB

Jangan Tambah Utang Baru, Begini Cara Melunasi Pinjol Tanpa Galbay
13 Mei 2025, 23:09 WIB

Bakteri pada MBG Sebabkan Siswa Keracunan, Pemkot Bogor Minta Standar Diperketat
13 Mei 2025, 23:06 WIB

Pinjol Legal 2025 Paling Cepat Cair ke Rekening!
13 Mei 2025, 23:01 WIB

Daftar Kode Redeem FF Baru Aktif Satu Menit yang Lalu Rabu, 14 Mei 2025 Ada Item Terbaru
13 Mei 2025, 23:00 WIB

Ramalan Zodiak Taurus Hari Ini 14 Mei 2025, Ego Bisa Ganggu Karier dan Cinta!
13 Mei 2025, 22:55 WIB

Dana Bansos PKH Rp2,4 Juta Cair di Bulan Mei 2025, Pastikan Anda Jadi Salah Satu Penerimanya
13 Mei 2025, 22:55 WIB

DTSEN Resmi Jadi Dasar Penyaluran Bansos 2025, Ini Detailnya
13 Mei 2025, 22:52 WIB

Cara Menghadapi Teror DC Pinjol Ilegal, Jangan Panik!
13 Mei 2025, 22:50 WIB

Hindari Penipuan! Ini Waktu DC Lapangan Pinjol Boleh Menagih ke Rumah dan Cara Menghadapinya
13 Mei 2025, 22:46 WIB

Pipa Gorong-Gorong Pecah, Warga Babelan Bekasi Krisis Air Bersih
13 Mei 2025, 22:43 WIB

Cara Membedakan Pinjol Ilegal dengan Pindar Legal agar Tidak Tertukar
13 Mei 2025, 22:38 WIB

Cara Ampuh Atasi Penyadapan di HP, Mudah dan Praktis!
13 Mei 2025, 22:38 WIB

Tagihan GoPay Pinjam Lewat Jatuh Tempo? Ini Risiko yang Perlu Diketahui
13 Mei 2025, 22:35 WIB
