Pelaku Pembacokan Saat Tawuran di Gitet PLN Ditangkap

Jumat, 13 April 2018 14:31 WIB

Share
Pelaku Pembacokan Saat Tawuran di Gitet PLN Ditangkap
DEPOK –  Kurang dari  24 jam anggota gabungan buser Polsek Pancoranmas dan Polresta Depok berhasil mencokok pelaku pembacokan  pelajar di depan GITET PLN, Rangkapan Jaya Baru, Pancoranmas, Kota Depok, Jumat (13/4/2018) pagi. Pelaku pelajar kelas 10 SMA swasta di Depok ini, ditangkap anggota gabungan Kanit Reskrim Polsek Pancoranmas AKP Eman Suleman dan Kanit Buser Polresta Depok Iptu Suparno saat sedang tidur di rumahnya, Cipayung, Depok, sekitar pukul 09.00 WIB. Kapolsek Pancoranmas Kompol Roni Agus Wowor mengatakan pelaku merupakan pelaku utama yang membacok punggung kanan korban Muhammad Fahri Nur,18, pelajar kelas XI SMK dengan menggunakan celurit. "Kerja cepat tim di lapangan diback up buser Polresta Depok, setelah mendapat  keterangan dari sejumlah saksi. Pelaku dengan cepat ditangkap. Pada saat akan ditangkap pelaku masih tidur pulas di rumahnya," ujarnya kepada Poskota saat dikonfirmasi. Hasil keterangan pelaku,  sebelum terjadi tawuran kedua belah pihak telah janjian untuk ketemu melakukan tawuran. "Jadi motif pelaku dan korban sudah janjian secara online melalui media sosial untuk melakukan tawuran. Hal itu terbukti setelah petugas memeriksa hp pelaku ditambah keterangan pelaku dengan korban," katanya. Pada saat kejadian korban ditolong oleh kedua temannya setelah kebacok langsung dilarikan ke Klinik terdekat. "Waktu kejadian sedang libur sekolah. Karena diundang mereka berkumpul di Cipayung lalu terjadi tawuran. Korban terkena bacok dibawa temannya menggunakan motor ke klinik terdekat," tutupnya. "Petugas masih mencari alat barang bukti celurit yang dibuang pelaku. Atas kejadian tersebut pelaku diancam Pasal 351 KUHP." (Angga/tri)
Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar