DEPOK – Kurang dari 24 jam anggota gabungan buser Polsek Pancoranmas dan Polresta Depok berhasil mencokok pelaku pembacokan pelajar di depan GITET PLN, Rangkapan Jaya Baru, Pancoranmas, Kota Depok, Jumat (13/4/2018) pagi. Pelaku pelajar kelas 10 SMA swasta di Depok ini, ditangkap anggota gabungan Kanit Reskrim Polsek Pancoranmas AKP Eman Suleman dan Kanit Buser Polresta Depok Iptu Suparno saat sedang tidur di rumahnya, Cipayung, Depok, sekitar pukul 09.00 WIB. Kapolsek Pancoranmas Kompol Roni Agus Wowor mengatakan pelaku merupakan pelaku utama yang membacok punggung kanan korban Muhammad Fahri Nur,18, pelajar kelas XI SMK dengan menggunakan celurit. "Kerja cepat tim di lapangan diback up buser Polresta Depok, setelah mendapat keterangan dari sejumlah saksi. Pelaku dengan cepat ditangkap. Pada saat akan ditangkap pelaku masih tidur pulas di rumahnya," ujarnya kepada Poskota saat dikonfirmasi. Hasil keterangan pelaku, sebelum terjadi tawuran kedua belah pihak telah janjian untuk ketemu melakukan tawuran. "Jadi motif pelaku dan korban sudah janjian secara online melalui media sosial untuk melakukan tawuran. Hal itu terbukti setelah petugas memeriksa hp pelaku ditambah keterangan pelaku dengan korban," katanya. Pada saat kejadian korban ditolong oleh kedua temannya setelah kebacok langsung dilarikan ke Klinik terdekat. "Waktu kejadian sedang libur sekolah. Karena diundang mereka berkumpul di Cipayung lalu terjadi tawuran. Korban terkena bacok dibawa temannya menggunakan motor ke klinik terdekat," tutupnya. "Petugas masih mencari alat barang bukti celurit yang dibuang pelaku. Atas kejadian tersebut pelaku diancam Pasal 351 KUHP." (Angga/tri)
Pelaku Pembacokan Saat Tawuran di Gitet PLN Ditangkap
Jumat 13 Apr 2018, 14:31 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Kriminal
Satu Korban Pembacokan di Terminal Cangkring Pasar Induk Rau Tewas
Senin 22 Mar 2021, 13:13 WIB
Kriminal
Polisi Tetapkan Tersangka Geng Motor yang Bacok Warga di Gang Kingkit Gambir, Ini Kronologisnya
Kamis 16 Jun 2022, 15:48 WIB
Kriminal
6 Orang OTK Bacok Pelayan Warung Kopi di Jalan Alternatif Stadion Pakansari Bogor
Kamis 05 Jan 2023, 19:50 WIB
Kriminal
Polisi Sebut Pelaku Pembacokan Ibu Kandung di Cengkareng Jakbar Positif Narkoba
Rabu 24 Apr 2024, 15:46 WIB
News Update
70 Anak Terpapar Komunitas Kekerasan, KPAI Dorong Peran Keluarga dan Sekolah
Rabu 07 Jan 2026, 23:17 WIB
Nasional
TPG Akan Dibayar Per Bulan? Cek Faktanya dan 4 Langkah Persiapan Data Wajib Ini
07 Jan 2026, 22:00 WIB
EKONOMI
ID Pengguna Coretax Tidak Ditemukan? Ini Solusi Resmi Login Core Tax DJP
07 Jan 2026, 21:30 WIB
OLAHRAGA
Jelang Bursa Transfer Super League 2025/2026, Persija Jakarta Lepas Sementara Tiga Pemain Muda
07 Jan 2026, 21:10 WIB
Nasional
Pendaftaran PPPK Kemenham 2026 Dibuka 7-23 Januari 2026: Cek Syarat, Cara Daftar, dan Siapkan Dokumen Wajib Ini
07 Jan 2026, 20:30 WIB
OLAHRAGA
Mauricio Souza Ungkap Persiapan Matang Persija Hadapi Persib, Waspadai Intensitas Maung Bandung
07 Jan 2026, 20:00 WIB
JAKARTA RAYA
Pengamat: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Momentum Perbaikan Ruang Kota
07 Jan 2026, 19:44 WIB
Nasional
Tunjangan Guru TW 3 dan TW 4 Belum Cair, Benarkah Ini Sinyal Carry Over Anggaran 2026?
07 Jan 2026, 19:44 WIB
JAKARTA RAYA
Warga Dukung Pembongkaran Tiang Monorel Rasuna Said, Harap Tak Picu Kemacetan
07 Jan 2026, 19:33 WIB
Nasional
KIP Kuliah 2026 Dibuka: Simak Cara Daftar Mahasiswa Baru dan Jadwal Lengkap SNBP–SNBT
07 Jan 2026, 18:55 WIB
Nasional
Polri Tindak Tegas Judol, 744 Tersangka Ditangkap dan Rp286 Miliar Disita Sepanjang 2025
07 Jan 2026, 18:49 WIB
HIBURAN
Doktif Tegas Tolak Damai dengan Richard Lee, Pilih Kasus Pencemaran Nama Baik Berlanjut
07 Jan 2026, 18:29 WIB
JAKARTA RAYA
Petugas Bersihkan Puing Bekas Ledakan di Rumah Tinggal Kawasan Jelambar Jakbar
07 Jan 2026, 18:09 WIB