DEPOK - Bangunan bersejarah di kawasan Depok Lama seperti jembatan panus, gereja, tiang telepon, rumah kuno dan lainnya khususnya di Jalan Raya Pemuda, Kelurahan Depok bakal dijadikan cagar budaya atau dilestarikan dan bakal dijadikan salah satu kawasan wisata di Kota Depok. Warga sekitar menilai jangan hanya umbar janji saja tapi harus ada aturan yang tegas terhadap penataan di kawasan tersebut. “Jangan hanya janji saja untuk melakukan penataan dan melestarikan keberadaan rumah konu atau bagunan bersejarah di sepanjang Jl. Raya Pemuda karena beberapa tahun belakangan hampir puluhan bangunan kuno peninggalan jaman Belanda dibongkar untuk rumah makan, perumahan baru dan lainnya,” kata Martinus Leander, warga Depok Lama, Jawa Barat. Usulan atau rencana kawasan Depok Lama dijadikan cagar budaya sudah sejak sepuluh tahun lalu tapi fakta di lapangan banyak bangunan perumahan baru diberikan izin oleh Pemkot Depok dengan membongkar puluhan bangunan peninggalan jaman dulu. Jika hanya umbar janji tidak akan terwujud rencana atau wacana cagar budaya tersebut di kawasan Jl. Raya Pemuda bila tidak diikuti dengan ketegasan dari Pemkot Depok terhadap perizinan pembangunan perumahan maupun tempat usaha, ujarnya yang menambahkan banayk rumah kuno yang dibongkar dan berubah di sepanjang Jl. Raya Pemuda maupun Tole Iskandar karena pemilik lahan mendapatkan izin atau IMB. BAKAL DIBANGUN GAPURA Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda Olahraga, kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok, Widiyanto didampingi Kepala Bidang (Kabid) Diporyata setempat Yelis Rosdiana, mengatakan Pemkot Depok memang telah merencanakan untuk mempertahankan cagar budaya yang ada setelah kajian dilakukan beberapa waktu lalu dan kini tinggal sosialisasi ke masyarakat sekitar. Untuk kawasan Depok Lama khususnya sepanjang Jl. Raya Pemuda ada sekitar 40 item yang dijadikan cagar budaya seeprti Jembatan Panus, Gereja Immanuel, sejumlah rumah kuno, kantor Yayasan Lembaga Cornelis Chastelein, gedung sekolah SD, Tiang Telepon dan lainnya. Namun semua itu akan dirembukan terlebih dahulu ke sejarahwan dan komunitas yang ada seperti di YLCC jika tidak setuju tentunya akan dipending, ujarnya bila setuju awalnya akan dibangun Gapura Cagar Budaya di ujung jalan utama Jl. Raya Pemuda, Depok. Yang jelas untuk tahun ini yang akan dijadikan bangunan cagar budaya di Kota Depok tahun 2018 ini adalah Rumah Tua Cimanggis yang dibangun tahun 1771 hingga 1775 peninggalan Gubernur Jenderal VOC Petrus Albertus van der Parra, katanya kemudian baru kawasa di Depok Lama dan lainnya. (anton/sir)

Depok Lama Bakal Jadi Cagar Budaya, Pemkot Jangan Hanya Umbar Janji
Kamis 22 Mar 2018, 08:25 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
News Update

Anak Pemulung yang Ditolak Masuk SMPN Bekasi Ternyata Murid Berprestasi
Selasa 08 Jul 2025, 23:59 WIB



JAKARTA RAYA
Imbas Peredaran Miras, Pemkot Bogor akan Panggil Aplikator Pesan Antar Online
08 Jul 2025, 22:48 WIB

Nasional
Tebar Kebaikan, Baznas Salurkan Bantuan 51.108 Anak Yatim se-Indonesia
08 Jul 2025, 22:19 WIB

TEKNO
Berburu Rp87.000 Saldo DANA Gratis Setiap Hari dengan 3 Cara Rahasia Ini, Cuan Cair ke e-Wallet
08 Jul 2025, 22:12 WIB


TEKNO
Gercep Klaim Kode Redeem FF Gratis Hari Ini, Ada Sejumlah Reward Keren untuk Survivor
08 Jul 2025, 21:55 WIB


EKONOMI
Kabupaten Bogor Berpotensi Jadi Sentra Bambu Nasional, Pemprov Jabar Siap Dukung
08 Jul 2025, 21:39 WIB

GAYA HIDUP
4 Ide Outfit First Date yang Feminim dan Stylish, Bikin Pasangan Makin Naksir!
08 Jul 2025, 21:37 WIB

JAKARTA RAYA
Tilep Uang Korban Investasi Bodong, Eks Jaksa Kejari Jakbar Divonis 7 Tahun Penjara
08 Jul 2025, 21:26 WIB

JAKARTA RAYA
Warga Kembangan Jakbar Mengais Rezeki di Tengah Banjir lewat Jasa Angkut Motor, Sehari Dapat Rp1 Juta
08 Jul 2025, 21:09 WIB

JAKARTA RAYA
Polda Metro Jaya Bongkar Penjualan Produk Kedaluwarsa Sisa Minimarket, 2 Pelaku Ditangkap
08 Jul 2025, 20:53 WIB

HIBURAN
Sinopsis dan Daftar Pemeran Film Kitab Sijjin dan Illiyin, Hadirkan Kisah Santet dan Karma
08 Jul 2025, 20:42 WIB

Nasional
Mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Pemalsuan Dokumen dan Penggelapan
08 Jul 2025, 20:20 WIB

JAKARTA RAYA
Warga Terdampak Banjir di Kembangan Selatan Jakbar Khawatir Kesehatan Anak
08 Jul 2025, 20:10 WIB
