JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meresmikan soft launching OK OCE Global Office di pusat perkantoran Jalan Epicentrum Tengah, Kelurahan Karet Kuningan,Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (14/2). Dia mengaku terharu program penciptaan wirausaha ini dengan cepat merambah ke perkantoran elit. "Gak sangka, ketertarikan masyarakat terhadap program OK OCE yang baru seumur jagung begitu tinggi. Bahkan kini sudah merambah di kawasan bisnis kelas menengah," ujar Sandi usai meresmikan OK OCE Global pada acara yang dihadiri ratusan peserta pelatihan. Keberadaan kantor ini diharapkan dapat menguatkan partisipasi kelompok masyarakat dalam merealisasikan target 200.000 pengusaha baru di DKI Jakarta hingga tahun 2022 Program pemberdayaan masyarakat melalui program One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE) terus berkembang. "Kehadiran OK OCE Global Office ini menandakan OK OCE sudah menjadi gerakan yang bukan hanya ada di level kecamatan, tapi merambah kawasan bisnis elit," kata Sandi. Dijelaskannya, kantor ini mengusung konsep one stop shopping office dengan fasilitas seperti, ruang rapat, pelatihan wirausaha, dan ruang seminar. Sedangkan, di area belakang gedung akan dibuat Food Court OK OCE untuk memfasilitasi pelaku usaha di bidang kuliner. "Saya makin optimis, program Oke OCE bakal cepat membuka banyak lapangan kerja untuk warga DKI karena dibantu Komunitas Alumni ITB, Ganesha Maju Bersama, Kadin dan Pemprov DKI," kata Sandi. Ketua Perkumpulan Gerakan (PG) OK OCE, Faransyah Jaya mengatakan, OK OCE Global Office ini terealisasi berkat kerja sama dengan Komunitas Alumni ITB Ganesha Maju Bersama. "Ini menjadi contoh bagaimana OK OCE dibangun sebagai gerakan yang diawali oleh inisiatif komunitas," katanya. Faransyah menambahkan, jumlah pendaftar program OK OCE melalui portal www.okoce.me sampai hari ini sudah mencapai 6.600 orang. "Nantinya, semua yang sudah mendaftar akan mengikuti proses 7 PAS," tandasnya. (joko/b)

Resmikan OK OCE Global Office Sandi Mengaku Terharu
Rabu 14 Feb 2018, 20:21 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update

Aplikasi Pinjol Terbaik dengan Tempo Panjang, Cicilan Hingga 18 Bulan!
25 Apr 2025, 10:16 WIB

PSIS Wajib Menang Hadapi Borneo FC demi Bertahan di Liga 1
25 Apr 2025, 10:15 WIB

Diteror DC Lapangan? Tenang, Ini Cara Hadapi Galbay Pinjol Tanpa Blokir Nomor WhatsApp
25 Apr 2025, 10:13 WIB

Persib Bandung Waspadai Kebangkitan PSS Sleman di GBLA
25 Apr 2025, 10:09 WIB

Penyaluran Bansos PKH dan BPNT 2025 Akan Digitalisasi, Kemensos RI: Warga Miskin Masih Belum Melek Teknologi
25 Apr 2025, 10:08 WIB

Fachri Albar Ditetapkan Tersangka, Polisi Ungkap Barang Bukti dan Alasan Gunakan Narkoba
25 Apr 2025, 10:07 WIB

Info Harga dan Cara Pesan Tiket Persib vs PSS Sleman, Euforia Juara Makin Terasa
25 Apr 2025, 10:02 WIB

Kejutan Tak Terduga Menanti 6 Zodiak Ini di Bulan Mei 2025, Cek Apakah Kamu Salah Satu Orangnya?
25 Apr 2025, 10:00 WIB

Terjerat Narkoba, Fachri Albar Kini Berstatus Tersangka Resmi
25 Apr 2025, 10:00 WIB

Modal NIK KTP, Begini Cara Daftar Pinjol Akulaku yang Cepat Cair
25 Apr 2025, 09:57 WIB

Sambil Rebahan Dapat Saldo DANA Gratis Rp1,6 Juta, Aplikasi Penghasil Uang 2025 Ini Terbukti Membayar!
25 Apr 2025, 09:52 WIB

Ketahui 4 Risiko Galbay Pinjol, Jangan Sampai Terjadi Ya!
25 Apr 2025, 09:51 WIB

Cairkan Mulai Hari Ini, Saldo DANA Gratis Rp200.000 dari Aplikasi Penghasil Uang Langsung Masuk ke Dompet Elektronik, Intip Caranya!
25 Apr 2025, 09:50 WIB

Daftar Pinjol Legal Berizin OJK dengan Bunga Terendah, Proses Cepat, dan Tanpa Jaminan.
25 Apr 2025, 09:50 WIB

Profil Istri dan Anak Satrio Wibowo Siapa? Ada Kaitan dengan Rumor Positif HIV Eks Istri Baim Wong
25 Apr 2025, 09:49 WIB

PSM Makassar vs Bali United: Pertaruhan Poin dan Emosi di Pekan ke-30 Liga 1
25 Apr 2025, 09:46 WIB

Harga Emas Antam 25 April 2025 di Pegadaian: Mulai Rp1 Jutaan per 0,5 Gram
25 Apr 2025, 09:35 WIB
