INDRAMAYU - Keberadaan bangunan SDN Bugel 2 di Blok Sukawera RT 02/06 Desa Bugel, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat kini nampaknya sudah sangat menghawatirkan digunakan sebagai tempat kegiatan belajar mengajar (KBM). Hal tersebut membuat Walimurid yang menyekolahkan anak-anaknya di SDN Bugel 2 cemas karena kondisi bangunan sudah rusak. Kayu-kayunya sudah tua dan keropos ditelan rayap. “Kondisi kuda – kuda penyangga genting sudah rapuh dan patah. Kalau dibiarkan bangunan sekolah itu sangat membahayakan keselamatan guru dan murid saat melaksanakan kegiatan pembelajaran di sekolah. Terlebih saat memasuki mujsim penghujan ini,” ujar salah seorang Wali Murid, Danu dihubungi Pos Kota. Kepala SDN Bugel 2 Sumiyati,S.Pd. mengatakan, kondisi bangunan sekolah sudah sejak lama mengkhawatirkan keselamatan para anak didik dan guru. Karena rangka, usuk dan reng yang terbuat dari kayu sudah lama keropos. Bahkan ada di antaranya yang terlihat patah. Wali murid mengharapkan Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu segera merehab total bangunan SDN Bugel 2 itu. Jangan sampai menunggu roboh dahulu baru kemudian memikirkan direhab. Sebagai Kepala SDN Bugel 2 tentunya khawatir dengan kondisi bangunan sekolah yang sudah rusak itu. Terlebih menghadapi musim penghujan seperti sekarang ini. Beban kuda-kuda semakin bertambah berat menopang atap. Itu terjadi karena atap dari genteng terkena hujan menyerap air, sehingga bebannya makin berat. “Kami sudah melaporkan kerusakan bangunan SDN Bugel 2 itu ke Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu melalui UPT Pendidikan Kecamatan Patrol dan tak lama Kabid Sarana dan Prasarana Disdik Kabupaten Indramayu dating meninjau kondisi bangunan sekolah yang sudah tua ini,” katanya. Ditambahkan, kerusakan bangunan SDN Bugel 2 itu diketahui saat terjadi gempa beberapa waktu lalu. Kondisi atap sekolah bergelombang karena kayu kuda-kuda sebagian keropos dan patah. Kerusakan bangunan sekolah itu makin diperparah oleh terpaan angin kencang dan hujan deras. Dengan kondisi bangunan yang rusak itu sekolah terpaksa melakukan pembagian waktu atau ship belajar. Ada anak-anak yang masuk sekolah pagi dan ada yang masuk sekolah siang. “Kalau kita paksakan seluruh ruang kelas digunakan tempat KBM saya khawatir terjadi hal-hal yang tak diinginkan,” katanya. (taryani/sir)

Kondisi Bangunan Rusak, Walimurid Khawatir SDN Bugel Patrol Ambruk
Senin 12 Feb 2018, 09:33 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Ungkap Ambruknya Bangunan di Johar Baru, Polisi Periksa 9 Saksi Mata dan Tunggu Hasil Penyelidikan Puslabfor
Rabu 03 Agu 2022, 12:08 WIB

News Update
Wahyudi Hamisi Bertekad Curi Poin dari Persib demi Lolos dari Degradasi
26 Apr 2025, 11:59 WIB

Cara Mengatasi Teror Panggilan dan Pesan dari DC Pinjol Ilegal yang Mencangam Privasi Anda
26 Apr 2025, 11:50 WIB

Risiko Parah Jika Kamu Galbay Pindar OJK, Jangan Sampai Terjadi!
26 Apr 2025, 11:46 WIB

Bantuan Sosial BPNT Tahap 2 2025 Rp600.000 Siap Diterima NIK e-KTP Atas Nama Anda, Cek Informasinya!
26 Apr 2025, 11:45 WIB

Galbay Pinjol Hingga Puluhan Juta? Ini Fakta Hukum dan Trik Hadapi Debt Collector
26 Apr 2025, 11:40 WIB

Forum Purnawirawan TNI Desak Gibran Rakabuming Raka Dicopot Jadi Wakil Presiden Siapa Saja Mereka?
26 Apr 2025, 11:36 WIB

Seleksi Timnas Basket U16 Dimulai, Jadi Langkah Awal Menuju Timnas Senior
26 Apr 2025, 11:33 WIB

8 Aplikasi Pindar OJK 2025 Aman Bunga Rendah Langsung Cair ke Rekening, Cek Daftarnya
26 Apr 2025, 11:26 WIB

Nomor HP Anda Tidak Bisa Daftar Pindar Akulaku? Ini Penyebabnya
26 Apr 2025, 11:25 WIB

Jangan Anggap Sepele! Ini Dampak Galbay Pindar
26 Apr 2025, 11:23 WIB

Live Streaming Prosesi Pemakaman Paus Fransiskus Hari Ini, 26 April 2025: Ini Jadwal dan Lokasi Pemakaman
26 Apr 2025, 11:15 WIB

Apa yang Harus Dilakukan Jika Tidak Sanggup Membayar Pinjol? Simak Tipsnya Berikut
26 Apr 2025, 11:15 WIB

Update Harga Emas Terbaru! Antam dan Galeri 24 Kompak Naik, UBS Turun Rp3.0000 Per Hari Ini Sabtu, 26 April 2025
26 Apr 2025, 11:10 WIB

Pahami 3 Hal Ini jika Gagal Bayar Pinjol, Pengamat: Jangan Panik!
26 Apr 2025, 11:08 WIB

Ini Efek Ngeri Jika Namamu Masuk Blacklist BI Checking, Galbay Pinjol Wajib Hati-hati!
26 Apr 2025, 11:06 WIB

15 Aplikasi Pindar Sudah Resmi Terdaftar OJK, Dana Rp500.000 Langsung Cair ke Rekening
26 Apr 2025, 11:05 WIB

Yokohama vs Al Nassr di Perempat Final ACL Elite: Sandy Walsh Tantang Cristiano Ronaldo
26 Apr 2025, 10:59 WIB
