JAKARTA - Presiden Joko Widodo menghadiri Dies Natalis ke-68 Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat, Jumat (2/2/2018). Namun terjadi `pemandangan` yang tidak sepertia biasa, saat Jokowi pidato di Balairung UI, seorang mahasiswa yang belakangan diketahui Ketua BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) memberikan kartu kuning untuk Jokowi, `diamankan` anggota Paspampres. Ketua BEM UI 2018 itu bernama Zaadit Taqwa, mengenakan baju batik yang duduk di bagian depan. Ia juga mahasiswa aktif dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Dalam video yang tersebar, Zaadit tampak berdiri seorang diri ketika Jokowi baru saja menyelesaikan pidatonya. Ketika Jokowi menyalami Rektor UI Muhammad Anis, Zaadit masih tampak berdiri. Sampai akhirnya Paspampres mendatangi Zaadit yang mengenakan kemeja batik merah itu dan memintanya untuk duduk. Alih-alih duduk, Zaadit masih tetap berdiri dan malah melakukan aksi mengejutkan. Ia tiba-tiba mengangkat kartu kuning. Zaadit tak kunjung duduk, hingga seorang Paspampres yang mengenakan jas hitam, `mengamankan` Zaadit dengan cara mendorong pelan ke bagian belakang. Video ini beredar di media sosial dan banyak mendapat perhatian warganet. Komandan Paspampres Mayjen TNI (Mar) Suhartono membantah pihaknya menciduk Zaadit yang memberikan kartu kuning untuk Jokowi. "Enggak ada, siapa yang nyiduk? Tanya saja yang kasih info, yang nyiduk siapa?" kata Suhartono. (sir) https://www.youtube.com/watch?v=nLCla58w23Q

Acungkan Kartu Kuning ke Jokowi, Ketua BEM UI 'Diamankan' Paspampres
Jumat 02 Feb 2018, 14:35 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait

Nasional
Alumni dan BEM UI Temui Mahfud MD, Sampaikan Aspirasi Penetapan Tersangka 9 Mahasiswa UI
Selasa 01 Jun 2021, 14:04 WIB

Nasional
Jamiluddin Ritonga : Pemanggilan BEM UI oleh Rektorat Tanda Lonceng Kematian Berdemokrasi Menunggu Waktu
Senin 28 Jun 2021, 15:50 WIB

Nasional
Ini Komentar Almuni dan Dosen UI Soal 'The King of Lip Service' Presiden Jokowi
Senin 28 Jun 2021, 16:28 WIB

Depok
BEM UI Depok Gelar Aksi Unjuk Rasa di Kampus, Salah Satu Tuntutannya Soal Kekayaan Rektor yang Capai Rp35 Miliar
Selasa 30 Agu 2022, 15:36 WIB


Kawal Pemilu
Sempat Kritisi DPR, Eks Ketua BEM UI Kini Nyaleg Ditantang Debat Terbuka
Jumat 16 Jun 2023, 06:47 WIB

Kawal Pemilu
BEM UI Undang Tiga Bacapres Debat karena Kampanye saat Ini Membosankan
Selasa 22 Agu 2023, 15:52 WIB

NEWS
Nomor Whatsapps Dihack, Ketua BEM UI: Apa Ada Hubungan Kritik Putusan MK?
Senin 27 Nov 2023, 08:45 WIB


Kriminal
Ketua BEM UI Dinonaktifkan karena Dugaan Lakukan Kekerasan Seksual, Begini Kronologisnya
Selasa 19 Des 2023, 20:38 WIB
News Update

Daerah
Upayakan TPA Bangkonol Bertahan, Pemkab Pandeglang Jalin Kerja Sama dengan Tangsel
14 Jul 2025, 22:53 WIB

Nasional
1.554 Guru Disiapkan, Satgas Sekolah Rakyat Pastikan tak Ada Siswa yang Dikeluarkan
14 Jul 2025, 22:25 WIB

HIBURAN
Lirik Lagu Cheri Cheri Lady dari Modern Talking, Banyak Digunakan di TikTok
14 Jul 2025, 21:58 WIB

Daerah
Lelah Selalu Dilanda Banjir, Warga Desa Campaka Purwakarta Curhat ke DPRD Jabar
14 Jul 2025, 21:12 WIB

Nasional
Pemeriksaan Kesehatan Wajib bagi Siswa Sekolah Rakyat, Menkes: Ini Bukan Penyaringan
14 Jul 2025, 20:54 WIB

HIBURAN
Film Horor Noise Raih 1 Juta Penonton dalam 18 Hari, Apakah Seru? Intip Sinopsisnya di Sini!
14 Jul 2025, 20:52 WIB

EKONOMI
PIP 2025: Syarat, Dokumen, Cara Daftar, Jadwal, hingga Besaran Saldo yang Cair
14 Jul 2025, 20:51 WIB

OLAHRAGA
Inilah Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23 2025 yang Dipilih Gerald Vanenburg
14 Jul 2025, 20:39 WIB

EKONOMI
5 Industri yang Bisa Bikin Manusia Kaya di Masa Depan Menurut Timothy Ronald
14 Jul 2025, 20:34 WIB

JAKARTA RAYA
MPLS Dimulai, Wakil Wali Kota Bekasi Ingatkan Sekolah Hindari Perpeloncoan
14 Jul 2025, 20:32 WIB


JAKARTA RAYA
Hadirkan Promo EV Home Charging Service, Pengunjung Stand Up Fest 2025 Serbu Booth PLN
14 Jul 2025, 20:24 WIB


