JAKARTA (Pos Kota) - Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memberikan restu kepada Direktur Pembinaan Jaringan dan Kerja Sama Antar Komisi dan Instansi (PJKAKI) KPK, Dedie A Rachim, jika yang bersangkutan terjun ke dunia politik untuk maju dalam pemilihan walikota dan wakil walikota (Pilwalkot) pada Pilkada Bogor 2018. Dedie A Rachim dikabarkan akan mendampingi petahana, Bima Arya. "Pimpinan KPK setuju, merestui dan mendukung," kata Ketua KPK, Agus Rahardjo, saat dikonfirmasi, Jumat (29/12/2017). Agus menambahkan, dengan adanya pejabat KPK di eksekutif diharapkan dapat mewujudkan pemerintahan yang efektif dan bersih dari tindak pidana korupsi. "Agar bisa membantu mewujudkan pemerintahan yang efektif, dan bersih, serta bebas KKN (Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme) di Kota Bogor," imbuhnya. Sementara, saat dikonfirmasi apakah soal pencalonan Dedie hanyalah sekadar isu, Agus menepisnya. Ia menyebut, rekan kerjanya itu bahkan sudah memasukkan surat pengunduran diri. "Pamit jauh hari sebelumnya sudah, hari-hari ini mungkin mengurus administrasinya," ucap Agus. Hal senada pun disampaikan Wakil Ketua KPK, Laode Muhammad Syarief. "Surat pengunduran dirinya sudah dimasukkan kemarin," timpalnya singkat. Sebelumnya, Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto memastikan dirinya akan kembali maju pada pemilihan walikota dan wakil walikota dalam Pilkada Bogor 2018. Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini pun menyebut sosok calon pendampingnya adalah seorang profesional berinisial D. "Sudah ada ada. Saya hanya bisa sebutkan inisialnya saja. Inisialnya D. Dia asli Bogor dan besar di Kota Bogor," kata Bima, kemarin. (julian/win)
Pimpinan KPK Dukung Pejabatnya Maju Pilwalkot Bogor Dampingi Bima Arya
Jumat 29 Des 2017, 15:13 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Nasional
Duh! Kinerja Mulai Terganggu, KPK Harap Jokowi Segera Usulkan Sosok Pengganti Lili Pintauli
Jumat 16 Sep 2022, 10:58 WIB
Bogor
Pilwalkot Bogor Memanas, Sendi Fardiansyah Kejar Elektabilitas Syahrul Gunawan dan Dedie Rachim
Jumat 08 Des 2023, 14:03 WIB
News Update
Kepala Kemenag Pandeglang Klarifikasi Pernyataannya soal Demo Guru Madrasah
Sabtu 01 Nov 2025, 10:26 WIB
TEKNO
Baru Ganti iPhone 17? Ini 10 Pengaturan Penting yang Harus Kamu Atur Sekarang
01 Nov 2025, 10:20 WIB
JAKARTA RAYA
Mortir Aktif Ditemukan di Pinggir Danau, Warga Cinere Depok Geger
01 Nov 2025, 10:17 WIB
TEKNO
Cek Harga iPhone 17 Series Awal November 2025 di Indonesia, Benar Turun?
01 Nov 2025, 10:00 WIB
TEKNO
Daftar Lengkap Harga iPhone 15, 16, 17 Semua Varian 1 November 2025, Cek Sekarang!
01 Nov 2025, 09:26 WIB
HIBURAN
Begini Respon Habib Ja'far Usai Onad Ditangkap Karena Narkoba: Tobat Lo Nad!
01 Nov 2025, 09:07 WIB
EKONOMI
Harga Emas Hari Ini Sabtu 1 November 2025 Galeri24 dan UBS Naik, Antam Tak Tersedia di Pegadaian
01 Nov 2025, 08:53 WIB
TEKNO
Update Harga iPhone 13, 14, 15, 16, dan 17 Awal November 2025, Makin Murah?
01 Nov 2025, 08:50 WIB
TEKNO
SELAMAT Saldo DANA Gratis Rp256 Ribu Masuk ke Dompet Digital Kamu Hari Ini 1 November 2025
01 Nov 2025, 08:40 WIB
EKONOMI
Saatnya Jual? Harga Emas Perhiasan Hari Ini 1 November 2025 Naik Lagi
01 Nov 2025, 08:24 WIB
EKONOMI
Harga Emas Naik Lagi Hari Ini! UBS dan Galeri24 Melonjak Tajam, Cek Daftar Terbaru 1 November 2025
01 Nov 2025, 08:08 WIB
EKONOMI
Cek Harga Emas Antam-Galeri24 di Pegadaian Awal November 2025, Kembali Melonjak?
01 Nov 2025, 07:52 WIB