JAKARTA (Pos Kota) - Menteri Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Azwar Abubakar mengaku sudah memberikan klarifikasi ke penyidik KPK mengenai pengetahuannya seputar kasus dugaan korupsi proyek pembangunan dermaga bongkar pada Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Sabang, Nanggroe Aceh Darussalam 2006-2010, Jumat (28/2). "Saya telah memberikan keterangan tentang kasus pembangunan Pelabuhan Dermaga Sabang (Aceh)," katanya usai menjalani pemeriksaan sekitar 6 jam sebagai saksi kasus tersebut, di Gedung KPK, Jl. HR Rasuna Said, Kav C1, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (28/2). Namun, politisi PAN itu enggan menjelaskan materi pemeriksaan yang dicecar penyidik kepadanya. Ia hanya mengaku diperiksa dengan kapasitasnya selaku eks Gubernur (definitif) Aceh selama setahun. "Karena saya pernah menjabat gubernur defenitif dari mulai Januari 2005 sampai Desember 2005," tambahnya sambil bergegas meninggalkan Gedung KPK dan enggan menimpali pertanyaan lain seputar kasus tersebut. KPK sendiri telah menetapkan dua tersangka dalam kasus ini, yakni Ramadhani Ismy dan Heru Sulaksono. Ramadhani Ismy merupakan pejabat pembuat komitmen Satuan Kerja Pengembangan Kawasan Perdagangan Bebas Sabang pada BPKS. Sedangkan Heru Sulaksono adalah Kepala PT NK Cabang Sumatera Utara dan Nanggroe Aceh Darussalam merangkap kuasa Nindya Sejati Joint Operation. Keduanya diduga telah melakukan perbuatan melawan hukum dan penyalahgunaan wewenang untuk memperkaya diri sendiri, atau orang lain, atau suatu korporasi terkait pembangunan dermaga bongkar di Sabang. Akibatnya, negara diduga mengalami kerugian sekitar Rp249 miliar atas kasus tersebut. (yulian) Teks : Menteri Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Azwar Abubakar usai diperiksa KPK
Menpan RB Diperiksa KPK
Jumat 28 Feb 2014, 19:09 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Nasional
Soal Penyelesaian Kasus Tenaga Honorer, Ini Kata Menteri PANRB ke DPR
Selasa 22 Nov 2022, 22:02 WIB
Nasional
Menteri PANRB Resmikan MPP ke-77 Se-Indonesia untuk Permudah Izin Investasi
Minggu 27 Nov 2022, 21:36 WIB
Nasional
Menteri Azwar Anas Desak Mal Pelayanan Publik (MPP) Harus Jadi Penggerak Investasi Daerah
Selasa 29 Nov 2022, 22:22 WIB
News Update
LINK LIVE STREAMING Burnley vs Manchester United di Liga Inggris 2025/2026 Pukul 03.15 WIB Dini Hari Ini
Kamis 08 Jan 2026, 02:30 WIB
OLAHRAGA
Link Live Streaming Nonton Barcelona vs Bilbao di Semifinal Piala Super Spanyol 2026, Klik di Sini!
08 Jan 2026, 01:30 WIB
Nasional
70 Anak Terpapar Komunitas Kekerasan, KPAI Dorong Peran Keluarga dan Sekolah
07 Jan 2026, 23:17 WIB
Nasional
TPG Akan Dibayar Per Bulan? Cek Faktanya dan 4 Langkah Persiapan Data Wajib Ini
07 Jan 2026, 22:00 WIB
EKONOMI
ID Pengguna Coretax Tidak Ditemukan? Ini Solusi Resmi Login Core Tax DJP
07 Jan 2026, 21:30 WIB
Nasional
Pendaftaran PPPK Kemenham 2026 Dibuka 7-23 Januari 2026: Cek Syarat, Cara Daftar, dan Siapkan Dokumen Wajib Ini
07 Jan 2026, 20:30 WIB
OLAHRAGA
Mauricio Souza Ungkap Persiapan Matang Persija Hadapi Persib, Waspadai Intensitas Maung Bandung
07 Jan 2026, 20:00 WIB
JAKARTA RAYA
Pengamat: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Momentum Perbaikan Ruang Kota
07 Jan 2026, 19:44 WIB
Nasional
Tunjangan Guru TW 3 dan TW 4 Belum Cair, Benarkah Ini Sinyal Carry Over Anggaran 2026?
07 Jan 2026, 19:44 WIB
JAKARTA RAYA
Warga Dukung Pembongkaran Tiang Monorel Rasuna Said, Harap Tak Picu Kemacetan
07 Jan 2026, 19:33 WIB
Nasional
KIP Kuliah 2026 Dibuka: Simak Cara Daftar Mahasiswa Baru dan Jadwal Lengkap SNBP–SNBT
07 Jan 2026, 18:55 WIB
Nasional
Polri Tindak Tegas Judol, 744 Tersangka Ditangkap dan Rp286 Miliar Disita Sepanjang 2025
07 Jan 2026, 18:49 WIB
HIBURAN
Doktif Tegas Tolak Damai dengan Richard Lee, Pilih Kasus Pencemaran Nama Baik Berlanjut
07 Jan 2026, 18:29 WIB