ADVERTISEMENT

Srđan Lopičić Teken Kontrak Gabung ke Persela Lamongan

Rabu, 8 Januari 2014 18:29 WIB

Share
Srđan Lopičić Teken Kontrak Gabung ke Persela Lamongan

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

SURABAYA(Pos Kota)-Persela Lamongan akhirnya menemukan pengganti playmaker elegan, Gustavo Lopez, yang telah bergabung dengan Arema Cronus Indonesia. Manajemen Laskar Joko Tingkir julukan Persela Lamongan, memastikan kesepakatan dengan Srđan Lopičić. Gelandang Montenegro itu musim lalu mengantarkan Persebaya Surabaya berpromosi ke Indonesia Super League. Lopičić meneken kontrak di ruangan Bupati Lamongan, Fadeli. Fadeli adalah salah satu penasihat dalam jajaran kepengurusan Laskar Joko Tingkir. "Persela tim yang bagus dan punya pendukung fanatik. Saya senang bisa bergabung dan yakin Persela akan bersaing di papan atas," ujar pemain berusia 30 tahun itu, setelah teken kontrak. Dengan bergabungnya pemain kelahiran Serbia 20 November 1983 tersebut, skuad Laskar Joko Tingkir saat ini sudah mempunyai 22 pemain, 20 diantaranya pemain lokal, dan dua pemain asing Lopicic, dan Roman Golian yang menurut rencana bakal datang ke Lamongan pada (10/1) mendatang. Dari pemain yang sudah menandatangani kontrak bersama Persela tersebut, Laskar Joko Tingkir ternyata masih tetap berburu pemain, untuk memenuhi kuota pemain dalam ajang Indonesia Super League (ISL). Perburuan pemain akan dikosentrasikan satu pemain asing dengan posisi striker, dan dua pemain lokal. "Untuk kuota pemain asing kita masih menyisahkan satu, dan bidikan kita selanjutnya antara Aldo Bareto atau Kenji Adachihara, status dua pemain berposisi striker itu masih free belum terikat kontrak dengan klub manapun," kata Yunan Achmadi Manager baru Persela, Rabu(8/1). Bupati Lamongan Fadeli mengatakan Persela dalam memilih pemain sangat berhati-hati, selain karena kebutuhan tim, pemain harus bisa bermain secara tim, karena sebenarnya itulah harapan dan dambaan warga Lamongan. "Kita memilih pemain selain skilnya bagus, yang paling terpenting mereka bisa bermain secara tim, karena sebagus apapun skill pemain tapi tidak bisa bermain secara tim tidak ada artinya," tegas Fadeli yang didampingi oleh Penasehat Persela lainnya Yuhronur Efendi.(nurqomar) Teks : Srđan Lopičić bergabung dengan Pesela Lamongan

ADVERTISEMENT

Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT