TANJUNG PRIOK (Pos Kota) - Puluhan kapal tongkang dan SPOB pengangkut minyak tidak dilengkapi dokumen, terjaring Tim Satgas BBM BPH Migas di perairan Teluk Jakarta, Jakarta Utara, Rabu (20/11). Meski jelas-jelas melanggar aturan, kapal-kapal milik rekanan PT Pertamina itu tidak dilakukan penyegelan. Pemilik kapal beralasan bahwa mereka memiliki dokumen sah untuk membawa minyak jenis solar, namun tertinggal di darat. Mereka yang tidak bisa menunjukkan dokumennya hanya diminta segera menyerahkan kelengkapan surat administrasinya ke BPH Migas. Petugas sempat kesulitan lakukan pemeriksaan, lantaran tidak diketahui berapa besar jumlah minyak yang seharusnya mereka bawa, karena tidak memiliki delivery order (DO) dari PT. Pertamina. "Kami masih melakukan pemeriksaan terhadap surat-surat dan administrasi kapal. Ada juga yang DO nya tidak dibawa. Harusnya dibawa juga," kata Ketua Tim Satgam BBM BPH Migas Badarudin Andi Picunang. Dikatakannya, kapal-kapal pengangkut minyak bersubsidi tersebut tidak boleh bersandar dengan kapal-kapal non subsidi di tengah laut. Pasalnya, bisa terjadi pengisian BBM subsidi ke kapal yang non subsidi. "Aturannya, kapal- kapal itu harus berjauhan. Sebab, bisa membuat pertanyaan dan kecurigaan macam-macam," ujar Badarudin. Di atas kapal tim yang beranggotakan sejumlah instansi, baik TNI dan Polri, mendapati banyak kapal BBM subsidi dan non subsidi berkumpul. Satu persatu petugas memeriksa minyak yang disimpan di dalam tongkang. Seperti di Kapal Dimas Putra I, Kapal MT Anugrah Star dan Kapal MT Bojonegoro. "Satgas BBM ini, untuk menyelematkan BBM subsidi. Makanya kami memantau ke lapangan. Operasi ini agar mereka merapihkan adminstrasi, dan tepat sasaran penyaluran BBMnya," sambungnya. Lebih lanjut Badaruddin mengatakan, pihaknya juga masih mendapati agen atau penyalur menjual BBM tidak sesuai aturan. Seperti, ada satu perusahaan punya usaha BBM subsidi dan non subsidi. "Ini yang berbahaya. Harusnya hanya satu usaha saja. Sehingga tidak terjadi penyimpangan minyak." Untuk seliter BBM subsidi seharga Rp 5 ribu, sementara BBM non subsidi Rp 11 ribu. "Kalau BBM subsidi dijual ke industri Rp 11 ribu perliter, bisa miliaran keuntungan yang mereka dapatkan," bebernya. (Ilham Foto ilustrasi

Puluhan Kapal Tongkang Pengangkut BBM Terjaring Tim Satgas
Rabu 20 Nov 2013, 20:06 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Nelayan di Lebak Resah, Ada Kapal Tongkang Lalu Lalang di Jalur Tangkap Ikan
Selasa 15 Jun 2021, 14:59 WIB

Kapal Tongkang Terobos Area Tangkap Ikan, Nelayan di Lebak Ngaku Bangkrut
Rabu 16 Jun 2021, 10:37 WIB

News Update
Antisipasi Permainan All-Out PSS, Klok Pastikan Persib Juga Siap Habis-habisan
26 Apr 2025, 04:20 WIB

Mau Ajukan Pinjaman di Bank? Lakukan BI Checking Pribadi Dulu, Begini Caranya
26 Apr 2025, 04:00 WIB

Anda Kena Modus Penipuan WhatsApp? Begini Cara Laporkannya
26 Apr 2025, 00:21 WIB

Kode Redeem FF Satu Menit yang Lalu Spesial Weekend Hari Sabtu, 26 April 2025
25 Apr 2025, 23:52 WIB

Cara Aktifkan GoPay Later di Fitur Aplikasi Gopay dengan Mudah dan Praktis
25 Apr 2025, 23:49 WIB

Boyaahkan!! 13 Akun FF Gratis Terbaru April 2025, Ambil Buruan!
25 Apr 2025, 23:46 WIB

6 Weton yang Beruntung Hari Ini 26 April 2025, Mendadak Kaya Raya Menurut Primbon Jawa
25 Apr 2025, 23:43 WIB

Inilah Hal yang Akan Terjadi, Nasabah Galbay Pinjol Lebih dari 90 Hari
25 Apr 2025, 23:38 WIB

Tips Aman Gunakan Pindar agar Tidak Alami Galbay
25 Apr 2025, 23:35 WIB

Perlu Dana Darurat? Ajukan di Pindar Kredit Pintar, Berikan Pinjaman Hingga Rp50 Juta yang Legal Diawasi OJK dan AFPI
25 Apr 2025, 23:30 WIB

Ada 5 Weton Paling Beruntung Besok 26 April 2025 yang Diprediksi Sukses Besar, Apakah Anda Salah Satunya?
25 Apr 2025, 23:21 WIB

3 Weton Ini Diprediksi Bisa Mengangkat Derajat Orang Tua dan Keluarganya
25 Apr 2025, 23:17 WIB

4 Tips Gunakan Paylater Secara Aman Agar Tidak Terjerat Utang Berlebihan
25 Apr 2025, 23:16 WIB

Galbay Pindar Bisa Mengundang DC Lapangan ke Rumah, Begini Cara Meresponnya
25 Apr 2025, 23:10 WIB

Mantap Banget! Akun FF Sultan Gratis Hari Ini 26 April 2025, Semua Item Free Fire Lengkap Bisa Anda Miliki
25 Apr 2025, 23:05 WIB

Bansos Cair Bulan Mei 2025, Lansia dan Disabilitas Dapat Rp600.000, Cek Penerima Gunakan NIK KTP di Aplikasi Bansos
25 Apr 2025, 23:03 WIB

Limit Akulaku Bisa Masuk ke DANA? Ini Rahasia Mencairkannya
25 Apr 2025, 23:01 WIB

Rekomendasi Pinjol Penyelamat Akhir Bulan dengan Proses Cepat Cair
25 Apr 2025, 23:00 WIB
