Menteri Pertanian Yakin Tahun Ini Tidak Ada Impor Beras

Jumat, 15 November 2013 14:50 WIB

Share
Menteri Pertanian Yakin Tahun Ini Tidak Ada Impor Beras
JAKARTA (Pos Kota) - Tahun ini produksi padi petani diprediksi mencapai target. Karena itu Menteri Pertanian Suswono, menilai tidak ada alasan bagi Bulog untuk mengimpor beras. “Darilaporan yang saya terima  produksi beras petani tahun ini cukup  bagus. Berdasarkan Aram II (Angka Ramalan II) produksi padi petani  sudah mencapai 70 juta ton (Gabah Kering Giling/GKG). Karena itu kami yakin hingga akhir tahun target produksi 72 juta ton akan tercapai," katanya, kemarin. Menurut Suswono, tingginya produksi beras tahun ini tak lepas dengan terjadinya kemarau basah. Artinya pada musim kemarau tahun ini  masih terjadi turun hujan sehingga produksi padi tak terganggu. “Meski tidak seluruh lahan persawahan tersediaair yang cukup namun sebagian masih bis bisa ditanami,” katanya. Namun demikian tingginya produksi padi biasanya akan berdampak pada menurunnya produksi jagung. Sebab lahan untuk menanam jagung sama dengan yang digunakan untuk menanam padi. Sebelumnya pemerintah melalui Bulog sempat mengimpor beras untuk menutupi kekurangan cadangan nasional. Namun dengan tingginya produski tahun ini Suswono yakin impor tersebut tidak perlu lagi dilakukan. Apalagi stok  beras Bulog untuk cadangan hingga akhir masih tergolong cukup besar yakni sekitar 2 juta ton. Sementara itu Direktur Perencanaan dan Pengembangan Usaha Perum Bulog Rito Angky mengakui saat ini serpan beras Bulog dari petani cukup tinggi. Hal ini terutama karena mereka menggunakan jaringan semut yang membeli beras hingga ke tingkat petani kecil. (faisal/d)
Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar