Tiga Kelompok Mafia Sepak Bola Beredar di Indonesia
Jumat, 25 Oktober 2013 00:07 WIB
Share
JAKARTA (Pos Kota) - Ketua Komisi Disiplin (Komdis) PSSI Hinca Pandjaitan menemukan indikasi tiga kelompok mafia sepak bola yang beredar di Indonesia. "Tujuan mereka tentunya hanya mencari keuntungan dan merusak sepak bola kita," katanya usai menghadiri pertemuan manajer divisi satu Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) di Gedung Serbaguna KONI, Senayan, Jakarta. Menurut Hinca, mafia sepak bola berada di semua level kompetisi sepakbola Tanah Air. Mereka itu kelompok Jawa Timur, kelompok Kalimantan dan kelompok Sumatra (Medan)," ungkapnya. Sayang, Hinca enggan membeberkan lebih jauh sosok mafia yang dimaksud. Namun, dia menyerukan agar mafia sepak bola tersebut diberantas. "Ya tidak lain yang bisa mempersempit ruang geraknya, ya pelaku sepak bola itu sendiri. Dari mulai manajemen, wasit, pelatih dan pemain," ujarnya. LAPORKAN Dia juga mengajak masyarakat sepak bola Indonesia aktif berperan untuk memerangi berbagai hal yang akan berdampak pada tersendatnya pembinaan sepakbola dalam negeri. "Siapa saja yang mempunyai data, silakan laporkan langsung ke Komdis atau ke saya," ucapnya. Tentu, sambungnya, pihaknya akan menindak langsung dan berterima kasih kalau masyarakat luas ikut berperan dalam menjaga sepak bola kita dari gangguan-gangguan pihak luar yang tidak bertanggung jawab. (awang/si) pos or
Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -