SERANG (Pos Kota) - Seementara Ratu Atut Chosiyah menjalani pemeriksaan di KPK, Sekretaris Daerah (Sekda) Banten Muhadi mewakili Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Jum'at (11/10), melantik sebelas pejabat struktural eselon II dalam jabatan yang baru. Pelantikan pejabat eselon II di Pendopo Gubernur Banten ini sesuai dengan dengan Keputusan Gubernur Banten Nomor: 821.2/KEP.386-BKD/2013, Dari sebelas pejabat tersebut, dua pejabat sebelumnya nonjob. Dua pejabat tersebut yakni Rusdjiman Soemaatmadja dan M Basri. Rusdjiman sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Biro Pemerintahan dan M Basri menjabat Kepala Dinas Koperasi dan UMKM. Namun keduanya, sempat diganti dan nonjob. Rusdjiman menjadi Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, sedangkan M Basri menjadi Staf Ahli Gubernur Bidang kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia. Selain dua pejabat tersebut, sembilan pejabat yang diangkat sebagai pejabat eselon II yakni Muhamad Yanuar sebagai Asisten Daerah (Asda) III Bidang Administrasi Umum, Deden Apriandi sebagai Kepala Biro Pemerintahan, Irvan Santoso sebagai Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Suyitno sebagai Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun). Selanjutnya Endrawati sebagai Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar), Ajak Muslim sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Komari sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Mashuri sebagai Staf Ahli Gubernur Bidang Pembangunan, dan Sumawijaya sebagai Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum dan Politik. Sekda Banten, saat dikonfirmasi terkait pertimbangan mengangkat kembali pejabat yang sebelumnya nonjob mengatakan, didasarkan pada kompetensi. "Kedua memiliki kompetensi sehingga diangkat kembali menjadi pejabat eselon II," ujarnya kepada wartawan seusai pelantikan. Dalam sambutan sesuai pengambilan sumpah, Muhadi menegaskan, pelantikan ini tidak mendadak, tetapi sudah direncanakan cukup lama. Ia berpesan kepada pejabat yang dilantik agar meningkatkan soliditas. "Dalam kondisi apapun, harus meningkatkan soliditas dan kehati-hatian dalam menjalankan tugas," tegasnya. (haryono/d)

Sekda Banten Lantik 11 Pejabat Eselon II
Jumat 11 Okt 2013, 19:58 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Banyak Dihujani Kritik, Sekda Banten : Saya Terbuka Tidak Auto Kritik
Kamis 08 Apr 2021, 23:37 WIB

Sekda Akan Evaluasi Kinerja Seluruh ASN di Pemprov Banten
Jumat 28 Mei 2021, 23:20 WIB

News Update
Ketahui Ridwan Kamil Sudah Punya Istri, Lisa Marina: Masa Lalu Aku Memang Tidak Baik
26 Apr 2025, 09:10 WIB

Cek KKS Sekarang, Saldo Dana Bansos PKH Rp1.500.000 Cair ke Rekening Pemilik NIK KTP Terdaftar Ini!
26 Apr 2025, 09:08 WIB

Malam Ini Ada Pemadaman Listrik Serentak di Jakarta, Catat Jam nya!
26 Apr 2025, 09:08 WIB

Gerebek Warung dan Bengkel, Satpol PP Kabupaten Bogor Sita Ratusan Botol Miras
26 Apr 2025, 09:07 WIB

Gubernur Pramono Anung Tebus 177 Ijazah Milik Siswa di Jakarta yang Ditahan Sekolah
26 Apr 2025, 09:02 WIB

Harga Emas Batangan Turun Hari Ini, Sabtu 26 April 2025
26 Apr 2025, 09:02 WIB

Ramalan Zodiak Taurus Sabtu 26 April 2025, Simak Informasinya!
26 Apr 2025, 09:00 WIB

Galbay Pindar Dibilang Lebih Aman Dibanding Pinjol? Cek Faktanya
26 Apr 2025, 09:00 WIB

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 26 Apri 2025, Terpantau Masih Diangka Rp2 Jutaan
26 Apr 2025, 08:58 WIB

Kejuaraan Panahan Kasau Cup Digelar di Seskoau Lembang
26 Apr 2025, 08:58 WIB

Jasad Sopir Taksi Online Ditemukan 300 Meter dari Lokasi Pembuangan
26 Apr 2025, 08:54 WIB

Terganggu Panggilan dari Nomor Tidak Dikenal? Blokir Sekarang Pakai Cara Ini!
26 Apr 2025, 08:42 WIB

Kode Redeem ML Hari Ini 26 April 2025, Dapatkan Skin Langka Favoritmu Sekarang!
26 Apr 2025, 08:40 WIB

Auto Sultan! Tukar Kode Redeem FF Hari Ini 26 April 2025 dan Dapatkan Diamond Gratis
26 Apr 2025, 08:35 WIB

Link Pendaftaran Lowongan PPSU Jakarta dan Damkar 2025, Cek Syaratnya
26 Apr 2025, 08:29 WIB

Rp175.000 Uang Gratis dari Aplikasi Penghasil Saldo DANA Bisa Otomatis Masuk Dompet Elektronik Tanpa Syarat yang Sulit.
26 Apr 2025, 08:26 WIB

Panduan Sederhana: Cara Top Up LinkAja untuk Pemula, Mudah dan Praktis
26 Apr 2025, 08:26 WIB

Awas Jebakan Pinjol Ilegal, Cek Daftar 15 Pindar Legal Sudah Terdaftar Resmi di OJK
26 Apr 2025, 08:25 WIB
