Senin, 2 September 2013 06:05 WIB
KALIDERES (Pos Kota) - Ledakan keras terjadi di Perumahan Taman Palem Lestari, Blok D6, Kalideres, Jakarta Barat, Minggu (1/9) malam. Kerasnya ledakan ini membuat rumah milik Lisa Tan yang dikontrakkan kepada Yanti sebagian mengalami rusak di eternit, plafon dan barang elektronik rusak. Kapolsek Kalideres, Kompol Danu Wiyata menyatakan, ledakan terjadi sekitar pukul 21.30 WIB. "Saat itu rumah dalam keadaan kosong karena ditinggal Yanti ke gereja," katanya. Warga yang mendengar ledakan tersebut langsung menghampiri rumah Yanti. Ternyata mereka mencium bau gas yang menyengat dari dalam rumah. Kasus ini kemudian dilaporkam ke Polsek. Kalideres diteruskan ke Polres Jakarta Barat. Menurut kapolsek, petugas sudah meminta keterangan dari Yanti dan menyebut di rumahnya tidak ada benda berbahaya atau mengandung unsur kimia. "Soal apa penyebabnya kami masih menunggu petugas Gegana Polda Metro Jaya dan Puslabfor Polri," tandas Kompol Danu Wiyata. (Tiyo) Teks : Rumah di Taman Palem Lestari, Kalideres yang meledak diduga berasal dari tabung gas.
Berita Terkait
26 menit yang lalu
10 jam yang lalu
10 jam yang lalu
13 jam yang lalu
13 jam yang lalu
13 jam yang lalu
Berita Terkini
0 Komentar